Lehmann Jelaskan Fungsi Ritual Ronaldo

Editor Bolanet | 3 Juli 2012 20:01
Lehmann Jelaskan Fungsi Ritual Ronaldo
Ronaldo dipuji Lehmann (c) AFP
- Jens Lehmann menyanjung penampilan Cristiano Ronaldo sepanjang Euro 2012. Menurut mantan kiper ini, Ronaldo tampil sangat menghibur meskipun sempat mendapat cibiran dari beberapa pihak.

Menurut saya, Cristiano Ronaldo adalah pemain yang memberikan nilai hiburan paling tinggi sepanjang turnamen. Bukan cuma karena gol-gol yang dicetaknya, tetapi ritual sebelum melakukan tendangan bebasnya juga unik.

Banyak orang yang mengkritiknya karena dia memang terkesan ingin mencari perhatian sebelum menendang.

Lehmann menyebut bahwa ritual Ronaldo memang proses yang diperlukan untuk membuat tendangan yang bagus.

Tapi jika anda perhatikan dengan baik ritual yang dilakukannya, anda akan tahu bahwa lima langkah ke belakang merupakan proses yang dibutuhkan untuk melakukan tendangan yang sempurna.

Dia biasanya mendekati bola dengan kecepatan tinggi. Di situasi seperti itu, sangat bagus untuk berdiri tegak dan mengambil napas. Hal itu sama dengan memfokuskan diri kepada bola dan melakukan recovery secara bersamaan.

Ronaldo memang dikenal memiliki cara khusus dalam melakukan tendangan bebas. Proses panjang sebelum melakukan tendangan itu memang sempat membuat beberapa pihak memberi komentar pedas kepada kapten itu. (gl/hsw)