Lawan Teroris, Suporter Prancis Nyanyikan La Marseillaise

Editor Bolanet | 14 November 2015 08:47
Lawan Teroris, Suporter Prancis Nyanyikan La Marseillaise
Pendukung Prancis. (c) AFP
- Saat mendengar akan adanya serangan teroris, publik Paris langsung menunjukkan perlawanan mereka. Bentuk perlawanan penduduk Paris ditunjukkan dengan berbagai cara.


Gedung-gedung menyalakan lampu merah putih dan biru untuk membentuk bendera Prancis. Ribuan orang berkumpul untuk menunjukkan bahwa mereka tidak takut kepada terorisme.




Lalu para pendukung timnas yang menyaksikan pertandingan melawan di Stade de France juga tak mau kalah. Setelah diberitahu ada serangan bom yang menewaskan tiga suporter di stadion, pendukung Prancis menunjukkan perlawanan mereka dengan menyanyikan La Marseillaise, lagu kebangsaan Prancis.




Rangkaian serangan teroris di Paris kali ini sudah menewaskan tak kurang dari 153 korban tak berdosa. Presiden Prancis yang berhasil dievakuasi dari Stade de France sudah mengambil langkah tegas untuk memerangi terorisme. [initial]


 (yt/hsw)