Jerman Mudah Dikalahkan, Kimmich: Bukan Kebetulan
Richard Andreas | 16 Oktober 2018 09:20
Bola.net - - Bek timnas Jerman, Joshua Kimmich menegaskan bahwa timnya tidak boleh menyalahkan ketidakberuntungan atas laju buruk mereka sejak Piala Dunia 2018 lalu. Kimmich menegaskan Jerman masih harus memperbaiki banyak kesalahan dan terus berkembang.
Pada Piala Dunia 2018 lalu, sang juara dunia tersingkir sejak fase grup karena menderita dua kekalahan dari tiga laga. Laju buruk Jerman itu mengejutkan banyak pihak karena mereka sebenarnya dijagokan sebagai kandidat kuat juara.
Setelahnya, Jerman ternyata belum banyak berubah. Masih ditangani Joachim Loew, di laga uji coba Jerman hanya bisa bermain imbang 0-0 dengan Prancis, mengalahkan Peru dengan skor tipis dan menderita kekalahan telak 0-3 dari Belanda akhir pekan lalu.
Kimmich percaya ada satu masalah yang harus diatasi Jerman. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Bukan Kebetulan
Menurut Kimmich, bukan kebetulan Jerman mudah dikalahkan lawan. Dia menyoroti fakta skuat Jerman yang sering membuat kesalahan sendiri, kesalahan sama yang terus berulang. Kondisi inilah yang menurut Kimmich patut diperhatikan.
"Ini bukan hanya kebetulan. Keberuntungan yang buruk bukanlah kebetulan. Selalu ada sesuatu di balik fakta bahwa kami selalu membuat kesalahan ini dan tidak memanfaatkan peluang kami," ungkap Kimmich di fourfourtwo.
"Bukan berarti semuanya buruk. Sebenarnya ini adalah soal hal kecil yang terus terjadi, lagi dan lagi, yang membuatnya jadi masalah besar."
Skuat Muda
Lebih lanjut, Kimmich juga percaya para pemain muda Jerman juga sangat mampu diandalkan. Dia percaya Jerman tidak akan kesulitan melewati masa regenerasi pemain seperti yang dialami banyak negara lainnya.
"Kami memiliki beberapa pemain muda yang sangat bagus. Kami menjuarai Piala Konfederasi pada 2017 dan kami menjadi juara Eropa U21. Kualitasnya ada," tutup Kimmich.
Kondisi Jerman yang belum juga tampil meyakinkan ini juga mulai menimbulkan keraguan pada kualitas sang pelatih, Joachim Loew.
Berita Video
Berita video 5 benda aneh yang dilempar fans sepak bola ke lapangan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saran Legenda Jerman: Mainkan Ter Stegen, Cadangkan Neuer
Piala Eropa 15 Oktober 2018, 20:43 -
Prediksi Prancis vs Jerman 17 Oktober 2018
Piala Eropa 15 Oktober 2018, 16:00 -
Loew Sebut Sane Butuh Waktu untuk Berkembang
Piala Eropa 15 Oktober 2018, 13:30 -
Mats Hummels Marah Dikritik Media dan Fans Timnas Jerman
Piala Eropa 15 Oktober 2018, 11:06 -
Jerman Dihajar Belanda Karena Kehilangan Rasa Percaya Diri
Piala Eropa 14 Oktober 2018, 14:14
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39