Hazard Ingin Bersinar Lagi di Lille

Editor Bolanet | 1 Juli 2016 07:00
Hazard Ingin Bersinar Lagi di Lille
Eden Hazard (c) ist
- Kapten , Eden Hazard, mengaku amat ingin menunjukkan performa terbaik ketika timnya bertemu dengan di babak delapan besar Euro 2016.


Pemain Chelsea mencetak satu gol dan memberi satu assist kala timnya menang 4-0 atas Hungaria di babak 16 besar. Melawan Wales nanti, Hazard dan timnya akan kembali ke Lille, tempat klub yang pernah dibela sang winger selama beberapa tahun dan melambungkan namanya di Eropa.


Kami tidak membuat terlalu banyak peluang dan sulit mencetak gol ketika melawan Wales sebelumnya. Mereka memiliki pertahanan yang bagus, gelandang yang bagus, dan bintang di lini depan. Namun saya berharap kami bisa membuat peluang dan mencetak gol kali ini, tutur Hazard pada FFT.


Saya tampil bagus kali terakhir bermain, kami semua ingin tampil seperti itu lagi. Sekarang tergantung saya untuk kembali siap dan memberikan yang terbaik. Saya terus bermain di level top dalam beberapa tahun terakhir.


Senang bisa kembali ke Lille, saya mengalami emosi pertama saya sebagai pesepakbola di sini dan juga ini pertama kalinya saya ada di stadion ini. Kami menjalani tujuh musim yang luar biasa dan memenangkan trofi, saya bisa menjadi konsisten dan bermain di level tertinggi. [initial]


 (fft/rer)