Hasil Pertandingan Inggris vs Hungaria: Skor 0-4
Dimas Ardi Prasetya | 15 Juni 2022 03:55
Bola.net - Timnas Inggris dilibas oleh Hungaria di laga matchday 4 Grup A3 UEFA Nations League di Stadion Molineux, Wolverhampton, Rabu (15/06/2022) dini hari WIB.
Di laga ini Timnas Inggris merombak hampir semua pemainnya kecuali di dua posisi dari tim yang terakhir bermain melawan Italia. Sementara itu Hungaria cuma mengganti dua pemain dari tim yang sebelumnya berlaga lawan Jerman.
Timnas Inggris secara umum mendominasi penguasaan bola. Tapi serangan mereka benar-benar payah dan kalah efektif dari Hungaria.
Gol dari Hungaria diboyong oleh Roland Sallai, Zsolt Nagy, dan Daniel Gasdag. Sallai mencetak dua gol di laga ini.
Timnas Inggris sendiri harus bermain dengan 10 pemain. Sebab John Stones dikartu merah wasit.
Baca laporan jalannya pertandingan di bawah ini Bolaneters.
Babak Pertama
Inggris langsung menekan Hungaria sejak awal. Mereka menunjukkan tekadnya untuk meraih kemenangan.
Jarrod Bowen langsung mendapat peluang pada menit keenam. Tapi bola tandukannya masih bisa dihalau Nagy sebelum melewati garis gawang.
Hungaria kemudian mengejutkan Inggris. Pada menit ke-16, mereka mampu unggul melalui Rolan Sallai. Ia melepas bola voli, memanfaatkan umpan free kick Lang. 0-1.
Hungaria kemudian bermain bertahan. Inggris pun tampak kesulitan menembus pertahanan sang tamu.
Pada akhirnya mereka tak bisa mencetak gol balasan sampai turun minum. Inggris 0-1 Hungaria.
Babak kedua
Inggris mengganti taktiknya di babak kedua. Namun tak lama kemudian Hungaria juga melakukan hal yang sama demi menangkan serangan sang tuan rumah.
Serangan demi serangan Inggris kemudian tampak menjanjikan. Tapi mereka malah kebobolan lagi pada menit ke-70. Pelakunya masih sama yakni Roland Sallai. Ia memaksimalkan assist dari Martin Adam. 0-2.
Menit ke-77, Inggris nyaris mencetak gol. Mount melepas bola matang dari sayap kiri dan disambut tandukan Kane. Namun bola masih menghajar mistar gawang.
Tiga menit kemudian, Hungaria malah mencetak gol lagi. Zsolt Nagy menjebol gawang Inggris untuk ketiga kalinya. Ia mendapatkan umpan matang dari Adam. 0-3.
Menit ke-82, Inggris makin merana. Sebab John Stones dikartu merah. Ia mendapat kartu kuning kedua usai melanggar lawan.
Menit ke-89, Inggris akhirnya kebobolan lagi. Kali ini Gazdag mencetak gol keempat Hungaria, usai mendapat umpan dari Nagy. 0-4.
Gol ini pun jadi penutup laga tersebut. Hasil ini membuat Inggris cuma mendapat dua poin saja dari empat laga UEFA Nations League sejauh ini dan mereka masih terpuruk di dasar klasemen Grup A3. Sementara itu Hungaria kini jadi pemuncak klasemen dengan poin tujuh.
Susunan Pemain
Inggris (4-3-3): Aaron Ramsdale; Kyle Walker, John Stones, Marc Guehi, Reece James; Conor Gallagher, Kalvin Phillips, Jude Bellingham; Jarrod Bowen, Harry Kane, Bukayo Saka.
Pelatih: Gareth Southgate
Hungaria (3-4-2-1): Denes Dibusz; Willi Orban, Adam Lang, Attila Szalai; Attila Fiola, Andras Schafer, Callum Styles, Zsolt Nagy; Roland Sallai, Dominik Szoboszlai; Adam Szalai.
Pelatih: Marco Rossi
Jangan Lewatkan:
- Hasil Pertandingan Jerman vs Italia: Skor 5-2
- Hasil Pertandingan Belanda vs Wales: Skor 3-2
- Inggris Butuh Menang, tapi Southgate Juga Perlu Coba-Coba
- Urusan Cetak Gol, Inggris Cuma Andalkan Kane dan Sterling?
- Man of the Match Prancis vs Kroasia: Luka Modric
- Man of the Match Denmark vs Kroasia: Jonas Wind
- Hasil Pertandingan Prancis vs Kroasia: Skor 0-1
- Hasil Pertandingan Denmark vs Austria: Skor 2-0
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Inggris vs Hungaria 15 Juni 2022
Piala Eropa 13 Juni 2022, 16:02 -
Roberto Mancini Tidak Menyangka Italia Bakal Seperti Ini
Piala Eropa 12 Juni 2022, 13:46 -
Man of the Match Hungaria vs Jerman: Nico Schlotterbeck
Piala Eropa 12 Juni 2022, 05:04 -
Hasil Pertandingan Hungaria vs Jerman: Skor 1-1
Piala Eropa 12 Juni 2022, 03:48 -
Prediksi Hungaria vs Jerman 12 Juni 2022
Piala Eropa 10 Juni 2022, 16:01
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39