Flashback Euro: Saat Tomas Brolin Pulangkan Inggris dari Euro 1992

Editor Bolanet | 3 Mei 2016 14:36
Flashback Euro: Saat Tomas Brolin Pulangkan Inggris dari Euro 1992
Tomas Brolin (c) Ist
- Tahun 1992 merupakan tahun yang bersejarah bagi Timnas . Berkat perjuangan keras Pemerintah Swedia dan federasi sepakbola mereka, mereka berhasil mencicipi bagaimana rasanya bertanding di European Championship atau yang lebih dikenal sebagai Euro untuk pertama kalinya dalam sejarah sepakbola mereka setelah mereka resmi menjadi tuan rumah turnamen empat tahunan tersebut.


Pada babak grup Euro 1992, Swedia tergabung dalam grup 1 bersama tim kuda hitam Denmark dan dua tim raksasa Prancis dan . Salah satu pertandingan yang paling diingat pada fase grup ini adalah pada pertandingan terakhir grup 1 yang mempertemukan Swedia dan Inggris di Rasunda Stadium, Solna.


Pada pertandingan terakhir grup itu, semua tim masih berpeluang untuk lolos ke babak semi final. Swedia pada saat itu sudah mengantongi tiga poin setelah meraih satu hasil imbang dan satu hasil seri (Pada saat itu Menang mendapat dua poin, seri 1 poin, dan kalah 0 poin), sedangkan Inggris meraih dua poin setelah meraih dua kali hasil imbang.


Pada pertandingan tersebut, Inggris berhasil unggul cepat melalui tendangan David Platt di menit ke empat. Swedia baru bisa menyamakan kedudukan pada babak kedua melalui sundulan Jan Eriksson. Momen penentuan lahir pada menit 82 saat Tomas Brolin berhasil mencetak gol indah ke gawang Inggris yang di kawal .



Berkat gol cantik tersebut, Swedia berhasil mengunci juara grup 1 dengan perolehan 5 poin, sedangkan Inggris harus puas berada di posisi ke empat dengan perolehan 2 poin saja. Dengan predikat sebagai juara grup, Swedia berhak melaju ke babak semifinal, menghadapi runner up Grup 2 Jerman, di mana pada partai tersebut mereka harus mengakui keunggulan Jerman dengan skor ketat 3-2.[initial]

 (bola/dub)