Dele Alli: Tak Mudah Tembus Skuat Inggris

Editor Bolanet | 26 Maret 2016 20:26
Dele Alli: Tak Mudah Tembus Skuat Inggris
Dele Alli (c) FA
- Gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli menegaskan bahwa tak ada jaminan yang ia dapat untuk masuk dalam skuat Inggris pada Euro 2016 mendatang. Menurutnya, dia masih harus bekerja keras bila ingin merajut mimpi.


Gelandang yang masih berusia 19 tahun tersebut menjadi salah satu bintang muda Premier League musim ini bersama Spurs. Dia menjadi salah satu sosok kunci di lini tengah Spurs dalam kesuksesan mereka menempati posisi kedua klasemen sementara.


Meskipun banyak digadang-gadang akan menjadi pilihan utama pelatih Inggris, Roy Hodgson di lini tengah, namun mantan pemain MK Dons tersebut tak mau jemawa.


Setiap orang berjuang untuk tempat di skuat dan berada dalam tim, ungkap Dele Alli.


Ini tak akan mudah dan saya yakin pelatih Roy Hodgson akan memilih skuat yang bagus. Siapa pun yang mendapatkan tempat akan dihormati dan mendapatkan hak istimewa untuk berada di sana, tandasnya. (ins/dzi)