Data dan Fakta Euro 2020: Swedia vs Ukraina
Gia Yuda Pradana | 28 Juni 2021 16:32
Bola.net - Timnas Swedia akan berhadapan dengan Timnas Ukraina di babak 16 besar Euro 2020, Rabu (30/6/2021). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Hampden Park, Glasgow ini.
Swedia dan Ukraina terakhir kali bertemu di fase grup Euro 2012. Swedia sempat unggul lewat gol Zlatan Ibrahimovic menit 52, tapi Ukraina berbalik menang 2-1 lewat sepasang gol Andriy Shevchenko menit 55 dan 61. Shevchenko adalah pelatih Ukraina yang sekarang.
Dalam 4 pertemuan mereka sejauh ini, Swedia baru 1 kali mengalahkan Ukraina (M1 S1 K2), yakni dengan skor 1-0 lewat gol tunggal Tobias Hysen di laga uji coba pada Agustus 2011.
Pemenang pertandingan babak 16 besar Euro 2020 Swedia vs Ukraina ini akan berhadapan dengan Inggris atau Jerman di perempat final.
STATISTIK SWEDIA
Swedia lolos sebagai juara Grup E usai imbang 0-0 dengan Spanyol, menang 1-0 atas Slovakia, dan menang 3-2 atas Polandia.
Swedia mencetak 4 gol di Grup E, yakni melalui Emil Forsberg (3) dan Viktor Claesson.
Swedia cuma menang 3 kali dalam 11 laga terakhirnya di putaran final Euro (M3 S2 K6).
Swedia tak terkalahkan dalam 8 laga terakhirnya, menang 7 kali (M7 S1 K0).
Swedia mencetak total 14 gol dalam 8 laga terakhirnya.
Swedia mencatatkan 6 clean sheet dan cuma kebobolan total 3 gol dalam 8 laga terakhirnya.
STATISTIK UKRAINA
Ukraina finis peringkat tiga Grup C di belakang Belanda dan Austria. Ukraina lolos sebagai satu dari empat peringkat tiga terbaik.
Di Grup C, Ukraina kalah 2-3 dari Belanda, menang 2-1 atas tim debutan Makedonia Utara, dan kalah 0-1 dari Austria.
Ukraina mencetak 4 gol di Grup C, yakni melalui Andriy Yarmolenko dan Roman Yaremchuk (masing-masing 2 gol).
Ukraina kalah 7 kali dan baru menang 2 kali dalam 9 pertandingan yang telah mereka mainkan di putaran final Piala Eropa (M2 S0 K7).
Ukraina tanpa clean sheet, alias selalu kebobolan, dalam 9 pertandingan yang telah mereka mainkan di putaran final Piala Eropa.
Ukraina cuma kalah 2 kali dalam 9 laga terakhirnya (M3 S4 K2).
Ukraina cuma mencatatkan 2 clean sheet dalam 12 laga terakhirnya.
Sumber: UEFA.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Penggawa Belanda Dominasi Tim Terbaik Grup C Euro 2020 Versi Whoscored
Piala Eropa 23 Juni 2021, 18:38 -
Man of the Match Ukraina vs Austria: Florian Grillitsch
Piala Eropa 22 Juni 2021, 01:58 -
Hasil Euro 2020 Ukraina vs Austria: Skor 0-1
Piala Eropa 22 Juni 2021, 00:58 -
Battle of WAGs Euro 2020: Ukraina vs Austria
Piala Eropa 21 Juni 2021, 11:33
LATEST UPDATE
-
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:53 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:52 -
Klasemen Sementara Formula 1 2025 Usai Seri China di Shanghai Park
Otomotif 23 Maret 2025, 15:51 -
Mees Hilgers dan SUGBK: Pertemuan yang kembali Tertunda
Tim Nasional 23 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39