Casillas: Saya Yang Tentukan Kapan Saya Pensiun

Editor Bolanet | 29 Maret 2016 07:46
Casillas: Saya Yang Tentukan Kapan Saya Pensiun
Iker Casillas (c) AFP
- Iker Casillas mengatakan ia sendiri yang bakal menentukan kapan ia akan pensiun dari level klub dan tim nasional.


Sebelumnya, mantan kiper Real Madrid tersebut banyak dikritik karena penampilannya dianggap sudah jauh menurun. Bahkan belum lama ada banyak orang yang berpendapat bahwa Casillas sudah tidak layak untuk ikut bermain bersama di Euro 2016 mendatang.


Saya tidak akan menemui empat jurnalis dan memberikan empat opini yang berbeda. Saya akan pensiun ketika saya sudah memutuskannya nanti. Saya punya rencana yang jelas. Saya akan memutuskannya sendiri. Sepakbola tidak akan mengusir saya, dan saya kira saya punya hak untuk menentukan kapan saya pensiun, tutur Casillas pada Cadena SER.


Jika saya pergi ke Euro nanti, saya akan terus bekerja keras. Saya ingin bermain di sana, itu akan jadi turnamen ke-5 saya. Saya ingin menikmati semuanya.


Saya tidak tahu apakah saya akan pensiun dari timnas tahun ini atau tahun depan. Saya hanya akan memikirkan yang terbaik untuk saya dan tidak ingin berpikir bahwa waktu saya di tim nasional tinggal sedikit lagi. [initial]



 (ser/rer)