Cari Pelatih, Belgia Pasang Lowongan Kerja Layaknya Perusahaan

Editor Bolanet | 20 Juli 2016 00:22
Cari Pelatih, Belgia Pasang Lowongan Kerja Layaknya Perusahaan
Belgia (c) AFP
- Sebuah cara unik dilakukan Federasi Sepakbola dalam rangka mencari sosok pelatih timnas anyar menggantikan Marc Wilmots yang telah dipecat beberapa waktu lalu.


Federasi sepakbola Belgia memutuskan untuk memasang sebuah lowongan kerja di laman resmi mereka layaknya perusahaan pada umumnya.


Lowongan kerja ini dilengkapi dengan poin-poin yang menjadi syarat sang pelamar memenuhi kualifikasi atau tidak. Batas terakhir pengiriman lamaran kerja menjadi pelatih tim Rode Duivels ini akan jatuh pada 31 Juli mendatang.




Meski memiliki deretan bintang beken yang diklaim menjadi generasi emas mereka, namun Belgia selalu tak bisa berbicara banyak di turnamen besar. Karena itu federasi mereka memecat Wilmots yang sudah gagal di Piala Dunia 2014 serta Euro 2016.


Beberapa nama beken sendiri sudah dikaitkan dengan jabatan yang ditinggalkan Wilmots ini, salah satunya adalah Louis van Gaal.


Bagaimana dengan Bolaneters, adakah yang tertarik melamar pekerjaan sebagai pelatih Belgia? [initial]


 (rbfa/pra)