Barisan Pencetak Brace di Euro 2016

Editor Bolanet | 12 Juli 2016 12:17
Barisan Pencetak Brace di Euro 2016
Alvaro Morata - Antoine Griezmann - Cristiano Ronaldo (c) AFP
- Euro 2016 telah berakhir dengan Portugal finis sebagai juara. Mari simak statistik menarik berikut ini.


Sepanjang kejuaraan yang digelar di Prancis tersebut, tercipta tujuh buah brace dalam 51 pertandingan. Ada enam pemain yang sanggup mengemasnya (dua gol dalam satu pertandingan).


Mereka adalah Cristiano Ronaldo, Balazs Dzsudzsak, Olivier Giroud, Antoine Griezmann (2), Romelu Lukaku dan Alvaro Morata.


Daftar brace di Euro 2016

  • Alvaro Morata (Spanyol): Spanyol 3-0 Turki.

  • Romelu Lukaku (Belgia): Belgia 3-0 Republik Irlandia

  • Cristiano Ronaldo (Portugal): Hungaria 3-3 Portugal

  • Balazs Dzsudzsak (Hungaria): Hungaria 3-3 Portugal

  • Antoine Griezmann (Prancis): Prancis 2-1 Republik Irlandia

  • Olivier Giroud (Prancis): Prancis 5-2 Islandia

  • Antoine Griezmann (Prancis): Jerman 0-2 Prancis.


Brace pertama di turnamen ini diukir oleh Morata, yakni ketika juara bertahan Spanyol menghajar Turki 3-0 di fase grup. Brace terakhir diciptakan Griezmann saat Prancis mengeliminasi juara dunia Jerman dengan skor 2-0 di semifinal. [initial]


 (uefa/gia)