10 Pemain Portugal Ketika Juara Euro 2016 yang Tidak Dibawa ke Euro 2020
Asad Arifin | 21 Mei 2021 16:28
Bola.net - Timnas Portugal telah mengumumkan 26 pemain yang akan tampil di Euro 2020 (Euro 2021). Pelatih Fernando Santos tetap membawa sejumlah pemain yang jadi pilar Portugal saat juara Euro 2016.
Nama-nama seperti Pepe, Jose Fonte hingga Joao Moutinho masih tetap dibawa. Sang kapten, Cristiano Ronaldo, tentu saja masuk dalam daftar pemain Selecao das Quinas untuk tampil di Euro 2020.
Di sisi lain, beberapa nama baru dibawa Santos. Bruno Fernandes, Ruben Nevez, Ruben Dias, dan Joao Felix bakal jadi amunisi andalan bagi Portugal untuk mempertahankan gelar.
Kembali pada skuad Portugal di Euro 2016, setidaknya ada 10 pemain kunci yang tidak tampil di Euro 2020 nanti. Siapa saja mereka? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Cedric Soares
Cedric Soares jadi andalan Fernando Santos di posisi bek kanan pada Euro 2016 lalu. Kala itu, dia memainkan empat laga. Performa apiknya di Euro 2020 lantas membuatnya mendapat banyak sorotan.
Musim 2020/2021 berjalan sulit bagi Cedric Soares. Dia mengalami banyak cedera dan kesulitan mendapat tempat di starting XI Arsenal. Cedric Soares pun harus rela tidak masuk skuad timnas Portugal.
Nani
Nani menjadi pemain yang amat penting bagi Portugal di Euro 2016 lalu. Mantan pemain Manchester United itu tampil pada tujuh laga dan mencetak tiga gol. Nani jadi andalan di depan bersama Cristiano Ronaldo.
Nani cukup lama tidak membela Portugal. Pemain 34 tahun sejak 2019 lalu bermain di Amerika Serikat. Nani bermain untuk Orlando City dan menjadi figur penting bagi timnya.
Adrien Silva
Adrien Silva tampil sebagai pemain inti di final Euro 2016 lalu. Adrien Silva tampil selama 66 menit sebelum diganti Joao Moutinho. Sepanjang turnamen, dia memainkan empat laga untuk Portugal.
Fernando Santos tidak pernah memakai jasa Adrien Silva sejak Piala Dunia 2018 lalu. Musim ini, Adrien Silva tampil cukup bagus bersama Sampdoria dengan catatan 23 laga di Serie A.
Ricardo Quaresma
Quaresma menjadi supersub di Euro 2016 lalu. Pemain yang pernah membela Porto itu jadi pengganti Cristiano Ronaldo yang cedera di laga final. Quaresma mencetak satu gol di Euro 2016.
Quaresma tidak lagi bermain untuk Portugal sejak Piala Dunia 2018 lalu. Quaresma sudah tidak lagi muda, 37 tahun. Musim ini, dia bermain apik bersama Vitoria Guimaraes dengan empat gol dari 28 laga.
Andre Gomes
Empat tahun lalu, Andre Gomes masih bermain di Barcelona. Dia jadi andalan di lini tengah klub asal Catalan. Andre Gomes juga jadi andalan Portugal di Euro 2016 dengan catatan lima penampilan.
Andre Gomes masih mendapatkan panggilan untuk membela timnas Portugal pada September 2020 lalu. Namun, pemain 27 tahun tidak ada dalam daftar 26 pemain untuk tampil di Euro 2020.
Ricardo Carvalho
Euro 2016 menjadi pengabdian terakhir Carvalho untuk timnas Portugal. Saat itu, dia tampil pada tiga laga. Carvalho tampil cukup bagus sebelum akhirnya pensiun dari laga internasional.
Selepas Euro 2016, Carvalho sempat bermain untuk klub asal China yakni Shanghai Port. Namun, mantan bek tangguh Chelsa itu kemudian pensiun setelah hanya memainkan empat laga saja.
Eder
Eder adalah pahlawan Portugal di final Euro 2016 lalu. Penyerang kelahiran Guinea-Bissau itu mencetak gol penentu gelar juara Portugal pada menit ke-109. Ini adalah satu-satunya gol Eder kala itu.
Eder masih menjadi bagian dari skuad Portugal pada 2019 lalu. Namun, performanya di level klub tidak cukup meyakinkan. Eder kalah bersaing dengan Andre Silva dan Joao Felix.
Bruno Alves
Bruno Alves menjadi pelapis duet Pepe dan Jose Fonte di Euro 2016 lalu. Dia hanya tampil pada satu laga yakni saat Portugal menang 2-0 atas Wales.
Bruno Alves sudah tidak lagi muda, 39 tahun. Musim ini, dia juga tidak tampil impresif bersama Parma. Bruno Alves tidak mampu menyelamatkan Parma dari degradasi.
Joao Mario
Performa Joao Mario menuai banyak kritik pada Euro 2016 lalu. Walau hampir selalu jadi pilihan utama, Joao Mario dinilai tampil di bawah performa terbaiknya.
Pada musim 2020/2021 ini, Joao Mario sejatinya tampil bagus. Dia membawa Sporting CP menjadi juara Liga Portugal. Namun, pemain 28 tahun tidak cukup menarik bagi Fernando Santos untuk dibawa ke Euro 2020.
Vieirinha
Vieirinha memainkan tiga laga pada Euro 2016 lalu. Walau tidak selalu jadi pilihan utama, dia punya peran yang krusial di posisi bek kanan. Vieirinha adalah pelapis Cedric Soares yang juga tidak dibawa ke Euro 2020.
Vieirinha sendiri cukup lama tidak membela Portugal. Pemain yang kini berusia 35 tahun tidak pernah dipanggil Fernando Sanstos lagi usai Euro 2016 berakhir.
Sumber: Bola
Baca Ini Juga:
- Dipimpin Cristiano Ronaldo, Ini Dia Skuad Penuh Bintang Portugal untuk Euro 2020
- 43 Tahun, Gianluigi Buffon Masih Punya Ambisi Tampil di Piala Dunia 2022
- Termasuk Thomas Muller dan Mats Hummels, Inilah Skuat Timnas Jerman untuk Euro 2020
- Update Skuad Euro 2020: Prancis dan Belgia Fix, Belanda dan Italia Masih Sementara
- Daftar Skuad Swedia di Euro 2020: Tanpa Ibrahimovic, Siapa Jadi Andalan?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
34 Trofi! Capaian Sempurna Cristiano Ronaldo
Liga Italia 20 Mei 2021, 08:33 -
Prediksi Atalanta vs Juventus 20 Mei 2021
Liga Italia 19 Mei 2021, 09:04
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39