Wilshere: Rooney Tak Terlihat Seperti Sedang Cedera

Editor Bolanet | 14 Agustus 2013 10:42
Wilshere: Rooney Tak Terlihat Seperti Sedang Cedera
Wayne Rooney, cukup fit untuk diturunkan melawan Skotlandia. (c) AFP
- Jack Wilshere mengaku terkesan dengan apa yang ditampilkan Wayne Rooney dalam sesi latihan Timnas jelang laga persahabatan melawan Skotlandia dini hari nanti (15/8).

Kepada Talksport, gelandang tersebut menyatakan bahwa Rooney tidak terlihat seperti sedang mengalami cedera.

Dia adalah Wayne Rooney yang biasanya, ungkap Wilshere. Setengah jam sebelum sesi latihan dimulai, dia bercanda dengan seluruh pemain. Dia terlihat bahagia dan berlatih dengan keras.

Sebelumnya, Wazza hanya memainkan satu pertandingan pramusim bersama Manchester United karena dikabarkan mengalami cedera hamstring dan juga cedera bahu.

Kelihatannya Rooney tidak mengalami masalah kesehatan apapun. Dia menembak ke arah gawang dengan tajam seprti biasanya. Saya yakin dia akan turun ke lapangan, imbuh gelandang 21 tahun tersebut. [initial]

 (tsp/mri)