Video: Mengintip Keriuhan Hamad International Airport Jelang Opening Ceremony Piala Dunia 2022
Serafin Unus Pasi | 22 November 2022 00:06
Bola.net -
Sebagai pintu masuk para fans internasional, bandara Hamad diserbu para pendukung 32 tim kontestan Piala Dunia 2022. Bahkan sejak sepekan sebelum Piala Dunia 2022 dimulai, terjadi peningkatan aktivitas kedatangan di bandara yang terletak di kota Doha ini.
Kehadiran para pendukung kontestan Piala Dunia 2022 ini membuat suasana di bandara Hamad meriah. Karena para fans ini datang ke Qatar langsung mengenakan pernak-pernik khas negara mereka.
Minimal para pengunjung dari luar Qatar ini datang mengenakan jersey tim kesayangan mereka. Bahkan dalam pantauan tim KLY Sports, ada sejumlah fans yang tampil all-out seperti beberapa fans Meksiko yang datang ke bandara ini mengenakan topi somrero yang menjadi ciri khas negara mereka.
Aura Piala Dunia 2022 tidak hanya datang dari para fans yang datang, melainkan suasana di dalam bandara Hamad itu sendiri. Karena bandara ini dipersolek dengan banyak pernak-pernik Piala Dunia 2022 termasuk stand-stand penjualan merchandise resmi.
Jika bandara Hamad sudah semeriah itu, Bolaneters harus menyaksikan betapa meriahnya suasana Stadion Al Bayt yang menjadi venue opening ceremony Piala Dunia 2022. Stadion ini dipersolek dengan pernak-pernik yang membuat suasana semakin semarak.
Suasana opening ceremony-nya pun tidak kalah megah. Dimulai dengan video pendek berlatar laut dan ikat terbang kemudian dilanjutkan dengan tarian yang merepresentasikan negara-negara Arab.
Opening ceremony ini semakin meriah setelah sejumlah artis internasional menunjukkan penampilan mereka yang gak kalah keren. Salah satu yang paling menarik perhatian adalah maknae dari boy group, BTS yang membawakan lagu 'Dreamers'.
Biar Bolaneters sekalian bisa lebih merasakan keseruan tim KLY Sports yang meliput langssung dari bandara hingga opening ceremony Piala Dunia 2022, yuk intip videonya di atas ya!
Artikel ini disponsori oleh AICE, Official Ice Cream FIFA World Cup Qatar 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sergio Rochet Siap Hentikan Bintang Timnas Korea Selatan Di Piala Dunia 2022
Piala Dunia 21 November 2022, 23:42 -
7 Fakta Menarik di Balik Kemenangan Inggris atas Iran dengan Skor 6-2
Piala Dunia 21 November 2022, 23:16 -
5 Pemain yang Bisa Angkat Performa Timnas Uruguay di Piala Dunia 2022
Piala Dunia 21 November 2022, 23:16 -
Klasemen Grup B Piala Dunia 2022 Usai Inggris Hajar Iran 6-2
Piala Dunia 21 November 2022, 23:12
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39