Ventura Senang Dengan Performa Marco Verratti

Editor Bolanet | 6 September 2016 10:15
Ventura Senang Dengan Performa Marco Verratti
Giampiero Ventura (c) AFP
- Pelatih Italia, Giampiero Ventura mengaku senang dengan performa yang ditunjukkan Marco Verratti saat melawan Israel.


Pada pertandingan tersebut, Verratti kembali menjadi pemain inti dan bermain 90 menit. Dimainkan sebagai playmaker, gelandang PSG tersebut mampu menjawab kepercayaan pelatih dengan performa apik.


Usai pertandingan, Ventura pun tak kuasa memberikan pujian dan menyebut gelandang 23 tahun tersebut mampu menjalankan tugasnya dengan baik.


Verratti melakukan apa yang kami harapkan darinya. Dia memiliki karakter, masih muda dan bermain di liga yang berbeda dengan kami. Dia memahami apa yang kami butuhkan, ujarnya.


Saya senang untuk dia, dia adalah harta untuk timnas Italia ini, tandasnya.


Setelah sukses mengalahkan Israel, Italia akan bertemu dengan Spanyol, yang mengalahkan Lichtenstein 8-0 bulan depan. Dan Ventura yakin timnya akan lebih baik lagi.


Kami pasti akan berada dalam kondisi yang lebih baik pada saat itu. Tentu saja Spanyol adalah tim besar, tapi Italia akan bermain seperti Italia, tutupnya.[initial]


 (foti/dzi)