Usai Dibantai Brasil, Messi Minta Argentina Segera Move On
Afdholud Dzikry | 11 November 2016 12:07
Bola.net - - Kapten Argentina, Lionel Messi meminta timnya untuk segera melupakan kekalahan telak dari Brasil dan mulai fokus ke pertandingan melawan Kolombia.
Seperti diketahui, Messi harus rela merasakan timnya dibantai saat bertandang ke markas Brasil, Estadio Mineirao. Tak tanggung-tanggung, Albiceleste dibantai tiga gol tanpa balas lewat gol-gol dari Philippe Coutinho, Neymar dan Paulinho.
Kekalahan ini semakin membuat posisi Argentina rawan. Dari 11 pertandingan, tim asuhan Edgardo Bauza tersebut baru mengoleksi 16 poin dan tergelincir ke posisi keenam.
Kami kalah, tapi peluang lolos kami masih hidup, ujar Messi seperti dilansir AFP.
Kami harus melupakan situasi ini dan mulai berpikir tentang Kolombia. Bila kami meraih hasil bagus melawan Kolombia, ini akan membuat sesuatunya terlihat berbeda, tandasnya.
Sementara itu bagi Brasil, kemenangan ini membuat mereka semakin mantap di puncak klasemen dengan raihan 24 poin dari 11 pertandingan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carvajal Juga Nilai Ronaldo Layak Dapat Ballon d'Or
Liga Spanyol 10 November 2016, 15:00 -
Aguero Tak Takut Ambil Penalti Lagi
Piala Dunia 10 November 2016, 12:50 -
Paolo Rossi: Ballon d'Or Milik Cristiano Ronaldo
Liga Spanyol 10 November 2016, 12:22 -
David Villa: MSN Barisan Striker Terbaik Dunia
Liga Spanyol 10 November 2016, 11:28 -
Bos Argentina Jelaskan Alasan Coret Aguero
Piala Dunia 10 November 2016, 10:40
LATEST UPDATE
-
Manchester United Resmi Ubah Nama Patrick Dorgu di Daftar Pemain Mereka
Liga Inggris 25 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain, Klik di Sini!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44