Tribut Rashford untuk Gareth Southgate
Editor Bolanet | 12 Juli 2018 22:51
Timnas Inggris selalu meraih kesulitan untuk meraih prestasi di pentas internasional. Satu-satunya prestasi terbaik yang mereka torehkan adalah juara di tahun 1966 silam.
Setelah itu, Inggris selalu kesulitan untuk bisa meraih gelar juara. Bahkan melaju ke babak semifinal saja mereka cuma bisa melakukannya sekali yakni pada tahun 1990.
Maka dari itu, pada Piala Dunia 2018 ini di Rusia, ekspektasi pada timnas Inggris tak terlalu tinggi. Tak ada yang berharap Harry Kane cs akan bisa melangkah jauh bahkan untuk sekedar menyamai prestasi tahun 1990 silam.
(twt/dim)
Semifinal
Inggris kemudian bisa melaju di fase grup dengan cukup mulus. Mereka cuma kalah sekali dari Belgia, itu pun saat mereka sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar.
Permainan Inggris sendiri juga berubah. Di tangan Southgate, The Three Lions memainkan formasi tiga bek di belakang.
Formasi itu memang belum sempurna. Namun demikian sudah cukup untuk bisa mengantarkan Inggris menang atas Kolombia di babak 16 besar dan Swedia di babak perempat final.
Tersandung Kroasia
Di semifinal, Inggris berhadapan dengan Kroasia. Jalan mereka untuk masuk final seakan terbuka lebar setelah unggul cepat melalui Kieran Trippier.
Sayangnya, Kroasia kemudian bisa membalas dua gol melalui Ivan Perisic dan Mario Mandzukic. Inggris pun kalah 2-1.
Harapan untuk masuk ke final pun pupus sudah. Kekecewaan tentu merasuk ke dalam benak pemain dan fans The Three Lions.
Akan tetapi, kekecewaan itu tak berbuah kemarahan. Banyak fans yang kemudian malah berterima kasih pada skuat Inggris karena telah bekerja keras dan melangkah melampaui ekspektasi.
Tribut Rashford
Rashford, yang lebih banyak berperan sebagai pemain cadangan, memiliki pikiran yang sama dengan para fans itu. Ia senang The Three Lions melaju melampaui ekspektasi.
Menurutnya, keberhasilan itu tak lepas dari sosok Southgate. Ia pun mengucapkan rasa terima kasihnya pada manajer berusia 47 tahun tersebut.
Anda telah membawa kembali keyakinan dan kecintaan pada sepakbola. Terima kasih bos dari seluruh bangsa.
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Pergi, Real Madrid Incar Romelu Lukaku
Liga Spanyol 11 Juli 2018, 14:35 -
Ronaldo Menurut Angka, Apa Saja Torehannya?
Liga Italia 11 Juli 2018, 11:56 -
Bosnich Peringatkan MU Agar Jangan Sampai Seperti Liverpool
Liga Inggris 10 Juli 2018, 22:51 -
Berkah! Selamat dari Gua, Bocah-bocah Moo Pa Diundang MU ke Old Trafford
Bolatainment 10 Juli 2018, 21:48
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39