Seru Juga Ya Naik TransJakarta Trayek Khusus Piala Dunia U-17 2023!
Abdi Rafi Akmal | 12 November 2023 20:05
Bola.net - Transjakarta memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi siapa saja yang hendak menonton pertandingan Piala Dunia U-17 2023 di Jakarta International Stadium, Jakarta. Tidak terkecuali bagi Mutia.
Ia bersama keluarganya datang jauh-jauh dari Bogor untuk menyaksikan laga yang digelar di JIS. Bola.net menjumpainya sebelum laga pertama dimulai.
“Ini saya datang langsung dari Bogor. Datang sama suami, ibu, dan adik. Ini pertama kali saya datang ke JIS,” akunya.
Di pengalamannya kali ini, hal yang lumayan menarik perhatian Mutia adalah fasilitas transportasi menuju JIS. Pihak penyelenggara menyediakan shuttle bus dari area parkir menuju stadion.
Pakai Transjakarta
Bagi siapapun yang hendak menonton laga di sini, JIS menyediakan parkir resmi di Jakarta International Expo, Kemayoran. Untuk mencapai stadion, disediakan shuttle bus dengan menggunakan Transjakarta.
Tidak ada biaya yang dikenakan untuk menggunakan trayek khusus ini. Penonton hanya perlu menunjukkan tiket pertandingan agar bisa menggunakan fasilitas bus.
“Tadinya kan saya janjian ketemu teman langsung di sini [di JIS]. Saya baru tahu, parkirnya tuh gak di sini, tapi di Kemayoran,” ujar dia.
“Seru sih naik Transjakarta, trayeknya U-17. Jadi tulisan di dalam bus-nya itu U-17,” katanya menceritakan pengalamannya yang berkesan itu.
Bandingkan dengan Gelora Bung Karno
Mutia yang sudah biasa ke GBK pun merasa datang ke JIS memberi pengalaman baru yang unik. Menurutnya, area stadion memang tidak terlalu luas, tetapi tertata rapi.
“Kalau dibandingkan GBK, di sini kan mungkin kecil, ya. Tapi secara keseluruhan bagus kok,” puji dia.
“Mungkin bisa kali ya ditambahin kanopi,” harapnya karena JIS nyaris tanpa ada area berteduh sejak turun dari Transjakarta menuju gerbang maasuk.
Bacaan Menarik Lainnya!
- Jauh-jauh dari Nigeria Dukung Burkina Faso U-17 di Piala Dunia U-17 2023: Solidaritas Benua Afrika,
- Tidak Sengaja Tur Stadion Bareng Volunteer Piala Dunia U-17 2023 di JIS
- Gelandang Timnas Panama U-17 Terkesan Suporter Indonesia: Sangat Keren, Luar Biasa!
- 6 Menit Bersama Andhika Pratama, Juru Bahasa Isyarat di Pusat Informasi Piala Dunia U-17 2023
- 4 Bulan Bekerja untuk Timnas Indonesia, Indra Sjafri Puji Frank Wormuth: Dia Sempurnakan Filanesia!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Manchester United vs Luton Town: Skor 1-0
Liga Inggris 11 November 2023, 23:58 -
Amar Brkic Siap Dimainkan Lawan Panama
Piala Dunia 11 November 2023, 21:26
LATEST UPDATE
-
Update Cedera Sandy Walsh: Tak Ada Patah Tulang dan Dislokasi
Tim Nasional 22 Maret 2025, 09:16 -
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39