Review: Dua Gol Osvaldo Tak Cukup Untuk Italia

Editor Bolanet | 8 September 2012 04:29
Review: Dua Gol Osvaldo Tak Cukup Untuk Italia
Osvaldo mencetak dua gol Italia. © AFP
- Pablo Osvaldo mencetak dua gol ke gawang , tapi tuan rumah juga melesakkan jumlah yang sama. Skor akhir 2-2 tak terhindarkan. Azzurri dan Bulgaria pun harus puas berbagi satu angka di laga perdana kualifikasi Piala Dunia 2014 zona UEFA Grup B.

Laga di Vasil Levski National Stadium, Sofia, Sabtu (08/9), berjalan sengit. Stanislav Manolev membawa Bulgaria unggul terlebih dahulu pada menit 30, tapi Italia membalas dan membalikkan keadaan lewat dua gol striker AS Roma Osvaldo sebelum jeda.

Di babak kedua, Italia tumpul dan gagal mengunci kemenangan setelah Bulgaria menambah satu gol lewat Georgi Milanov dan memastikan laga berakhir sama kuat.

Hasil ini membuat Italia tercecer di peringkat tiga klasemen sementara, sedangkan Bulgaria posisi dua, di bawah Armenia, yang menang 1-0 di kandang Malta.

Jadwal berikutnya, 12 September mendatang, Italia menjamu di Modena, sementara menjamu Armenia di Sofia.

Bulgaria 2-2 Italia

30' (1-0) Stanislav Manolev

36' (1-1) Pablo Osvaldo

40' (1-2) Pablo Osvaldo

66' (2-2) Georgi Milanov

Susunan pemain Bulgaria (4-5-1): Mihaylov; Yordan Minev, Veselin Minev, Ivanov, Manolev; Bodurov, Dyakov (kuning 88'), Milanov, Gadzhev (kuning 16') (Sarmov 80'), Gargorov (Mitsanski 62'); Popov (Tonev 82').

Vladislav Stoyanov, Aleksandrov, Zanev, Ivan Stoyanov, Sarmov, Tonev, Rangelov, Kolev, Milanov, Mitsanski, Genkov, Galchev

Susunan pemain Italia (3-5-2): Buffon; Bonucci, Barzagli, Ogbonna (kuning 64') (Peluso 69'); Maggio, Pirlo, De Rossi, Marchisio, Giaccherini (Diamanti 64' - kuning 86'); Giovinco (Destro 73'), Osvaldo.

Peluso, Verratti, Cassani, Borini, De Sanctis, Acerbi, Sirigu, Insigne, Poli, Destro, Diamanti. (bola/gia)