Resmi Dikontrak PSSI, Kapan Frank Wormuth Mulai Bekerja untuk Timnas Indonesia U-17?
Ari Prayoga | 26 Juli 2023 03:35
Bola.net - Frank Wormuth resmi dikontrak PSSI sebagai konsultan pelatih Timnas Indonesia U-17 sekaligus Direktur Teknik (Dirtek). Lantas, kapan pria asal Jerman itu akan mulai bekerja?
Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir mengatakan, Frank Wormuth akan datang ke Indonesia pada bulan depan. Tugas awal pria berusia 62 tahun itu adalah mempelajari gaya bermain Skuad Garuda Asia.
Hal itu dilakukan agar Frank Wormuth bisa cepat menyesuaikan diri dengan Timnas Indonesia U-17. Apalagi pada September-Oktober 2023, pasukan Bima Sakti Tukiman akan menjalani pemusatan latihan (TC) di Jerman.
"Jadi coach Frank akan datang Agustus. Lalu ada pendampingan Timnas Indonesia U-17 seminggu sampai dua minggu di sini sampai dia mengerti karakter dan kondisi pemain," ujar Erick Thohir di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Selasa (25/7).
"Nanti supaya waktu di Jerman kita tidak perlu ada adaptasi panjang lagi," katanya menambahkan.
Tugas Frank Wormuth di Jerman
Lebih lanjut, Erick Thohir mengungkapkan tugas-tugas Frank Wormuth selama Timnas Indonesia U-17 menjalani TC di Jerman. Satu di antaranya, menyiapkan lawan uji coba.
"Di sana dia akan menyiapkan fasilitas, upgrading skill seperti apa, lawan bertanding siapa yang cocok. Kalau lawan bertanding mirip tim A, kita akan bawa tim dari Jerman yang lebih gaya Amerika Latin," tuturnya.
"Karena setiap tim ada gaya bermain. Ini yang coba dia lihat, supaya di Jerman nanti kita efektif dan tak perlu adaptasi panjang," imbuh Erick Thohir.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Jangan Lewatkan!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia Berpeluang Lawan Jerman di FIFA Matchday
Tim Nasional 25 Juli 2023, 16:36
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39