Portugal Sebut Juara Euro 2016 Bukan Keberuntungan
Asad Arifin | 24 Juni 2017 05:08
Bola.net - - Pelatih , Fernando Santos tidak sepakat dengan tudingan bahwa tim asuhannya menjadi juara Euro 2016 karena keberuntungan. Ia merasa bahwa Portugal tampil dengan bagus hingga sukses menjadi juara.
Perjalanan Portugal di Euro 2016 memang tidak diwarnai dengan hasil-hasil fantastis. Cristiano Ronaldo dan kolega hanya sekali meraih kemenangan di waktu normal. Itu terjadi pada babak semifinal saat menang 2-0 atas Wales.
Portugal selalu bermain bagus, jika tidak, kami tidak akan menjadi juara Eropa, tegas Santos.
Saya melihat Portugal hanya sekali menang di laga normal 90 menit di Euro, tapi tidak benar. Tidak ada negara yang bisa menjadi juara Eropa tanpa menang pada empat laga setelah fase grup, sambungnya.
Portugal sendiri menjadi juara Euro 2016 usai menang dengan skor 1-0 atas Prancis. Pesta Portugal ditentukan oleh gol Eder pada babak tambahan waktu.
Bagi Santos, kemenangan pada waktu normal maupun perpanjangan waktu artinya sama saja. Mantan pelatih Yunani pun tidak mengerti mengapa publik selalu mencibir Portugal karena hasil yang mereka raih di Euro 2016 meski sukses menjadi juara.
Jadi, Portugal menang pada empat laga, jangan lupa itu. Saya rasa Anda memiliki interpretasi yang tidak masuk akal. Permainan selalu memiliki kemungkinan dilanjutkan hingga 120 menit, itu tidak berbeda dengan 90 menit, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Selandia Baru vs Portugal 24 Juni 2017
Piala Dunia 23 Juni 2017, 17:00 -
Portugal Kehilangan Guerreiro di Piala Konfederasi
Piala Dunia 22 Juni 2017, 23:47 -
Bos Rusia: Kami Kalah Karena Ronaldo
Piala Dunia 22 Juni 2017, 12:20 -
Kalahkan Rusia, Santos Sanjung Bernardo Silva
Piala Dunia 22 Juni 2017, 10:37 -
Santos: Ronaldo Sudah Benar Tolak Media
Piala Dunia 22 Juni 2017, 10:20
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39