Podolski: Bangga Pernah Bermain Dengan Lahm

Editor Bolanet | 18 Juli 2014 18:03
Podolski: Bangga Pernah Bermain Dengan Lahm
Lukas Podolski (c) AFP
- Lukas Podolski memberikan pujian kepada Philipp Lahm yang memutuskan pensiun dari timnas .

Seperti diketahui, Kapten Jerman tersebut memutuskan untuk pensiun dari arena internasional setelah sukses memenangkan Piala Dunia 2014. Kesuksesan tersebut membawa Jerman menyamai catatan Italia menjadi pemegang empat trofi juara dunia.

Dalam akun twitternya, Podolski yang sempat bermain bersama Lahm saat masih di Bayern Munich mengaku bangga dapat bermain bersama dengannya.

10 tahun di tim nasional, tiga tahun bersama Bayern, Philipp, adalah sebuah kebanggaan untuk bermain bersama anda dalam satu tim, ujarnya.

Bersama Jerman, Lahm mencatat 113 caps sejak debutnya pada 2004 silam. (twt/dzi)