Pesan Phil Foden kepada Pemain Muda di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia: Ekspresikan Diri Kalian
Ari Prayoga | 12 Oktober 2023 04:54
Bola.net - Phil Foden berbagi pesan kepada para pesepak bola usia muda yang akan berlaga di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia. Pemain Timnas Inggris ini meminta para pemain-pemain muda ini untuk berani, termasuk tak ragu menunjukkan jati diri mereka.
"Coba untuk ekspresikan diri kalian," pesan Foden kepada para pemain muda yang akan tampil di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia.
Menurut Foden, para pemain yang akan tampil di Piala Dunia U-17 pastilah bukan pemain sembarangan. Mereka, sambung penggawa Manchester City tersebut, tentu merupakan pemain-pemain terpilih.
"Kalian pastilah pemain-pemain berkualitas. Nikmati pengalaman ini. Bermainlah dengan senyum di wajah kalian dan tunjukkan kepada semua orang apa yang bisa kalian lakukan," tuturnya.
Foden sendiri merupakan salah seorang jebolan Piala Dunia U-17. Ia merupakan penggawa Timnas Inggris pada Piala Dunia U-17 2017 lalu.
Dalam ajang tersebut, Foden sukses membawa Inggris meraih gelar juara. Ia mencetak dua gol pada partai final kala membawa timnya mengalahkan Spanyol dengan skor 5-2.
Selain secara tim, Foden juga menorehkan prestasi secara pribadi pada ajang ini. Ia mendapat trofi Golden Ball pada Piala Dunia U-17 2017.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Manfaatkan Piala Dunia U-17
Selain itu, Foden juga meminta kepada para pemain yang akan berlaga di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia untuk memanfaatkan ajang ini sebaik mungkin. Pasalnya, menurut pemain berusia 23 tahun tersebut, ajang ini sangat bermanfaat kepada pengembangan karier mereka dalam kancah sepak bola profesional.
Foden pun mencontohkan pengalamannya pada ajang Piala Dunia U-17 2017 silam. Menurutnya, pada ajang tersebut, ia mendapat banyak pengalaman berharga yang terpakai sampai saat ini.
"Turnamen ini, bagi saya pribadi, jelas sangat membantu ketika saat ini saya bermain bersama Manchester City, terutama ketika harus masuk ke lapangan ketika Etihad dipenuhi penonton. Saya jadi tak merasakan tekanan dan bisa menjadi diri sendiri," papar Foden.
Pengalaman bermain di hadapan banyak penonton ini, menurut Foden didapatkannya ketika bermain di Piala Dunia U-17 2017 silam.
"Kami masih sangat muda dan belum pernah sekalipun bermain di hadapan orang sebanyak itu. Ini adalah pengalaman luar biasa pada usia yang sangat muda," ia menambahkan.
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Jangan Lewatkan!
- Persiapan Argentina Jelang Piala Dunia U-17 2023: Gelar Uji Coba Lawan Meksiko
- Konser Histeria Pesta Bola Dunia 2023 Bikin Erick Thohir Terkesima
- Piala Dunia U-17 2023, Masyarakat Indonesia Bakal Dimanjakan dengan Full Hiburan
- Pancing Animo Masyarakat, PSSI dan LOC Piala Dunia U-17 2023 Siapkan Bundling Tiket Menarik
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester City Telikung MU untuk Transfer Wonderkid Benfica Ini
Liga Inggris 11 Oktober 2023, 18:00 -
Digoda Arsenal, Kalvin Phillips Siap Membelot dari Manchester City
Liga Inggris 11 Oktober 2023, 17:20 -
Laga Arsenal vs Manchester City Sebenarnya Membosankan, Gak Enak Ditonton
Liga Inggris 11 Oktober 2023, 13:30 -
Kalahkan Man City, Sekarang Arsenal Boleh Percaya Bisa Juara!
Liga Inggris 11 Oktober 2023, 11:00 -
Man City Habis Bensin? Jangan Percaya! Nanti Ujung-ujungnya Juara
Liga Inggris 11 Oktober 2023, 10:30
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39