Pelatih Baru Azzurri Diumumkan 20 Mei
Gia Yuda Pradana | 25 Maret 2018 07:00
Bola.net - - Italia saat ini berada dalam masa transisi usai gagal lolos ke Piala Dunia 2018. Pelatih Gian Piero Ventura telah lama dipecat. Namun hingga kini belum ada pelatih baru bagi mereka.
Sementara ini, Azzurri masih dipegang oleh caretaker Luigi Di Biagio.
Menurut Sub-Commissioner FIGC Alessandro Costacurta, nama pelatih baru Italia akan diumumkan pada 20 Mei mendatang. Itupun jika mereka memang mendapatkan sosok yang lebih baik daripada Di Biagio.
Kami akan beri tahu nama pelatih baru pada 20 Mei, kata Costacurta seperti dikutip Football Italia.
Itu jika kami bisa mendapatkan yang lebih baik daripada Di Biagio, dan saya rasa tidak banyak (kandidat yang sesuai).
Menurut beberapa laporan terkini dari Italia, ada beberapa nama yang merupakan kandidat pelatih baru Italia. Termasuk di antaranya adalah Antonio Conte, Carlo Ancelotti, Roberto Mancini dan Claudio Ranieri.
Italia sendiri telah mulai menapaki era baru. Untuk pertama kalinya setelah gagal lolos ke Rusia 2018, Italia bermain di laga internasional.
Italia memainkan partai friendly melawan Argentina di Etihad Stadium, Sabtu (24/3). Anak-anak asuh Di Biagio kalah 0-2. Berikutnya, Rabu (28/3), mereka akan melawan Inggris di Wembley.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Conte: Southampton Bukan Lawan Mudah
Liga Inggris 24 Maret 2018, 18:00 -
Bagi Giroud, Hazard Bukanlah Pesaingnya
Liga Inggris 24 Maret 2018, 17:00 -
Conte Sanjung Karakter Kuat Morata
Liga Inggris 24 Maret 2018, 13:30 -
Eks Chelsea Ini Dukung Conte Boyong Shaw
Liga Inggris 24 Maret 2018, 00:50 -
Icardi Tidak Akan Ke Chelsea Karena Hal Ini
Liga Inggris 23 Maret 2018, 14:13
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39