Nesta: Waktunya Italia Manfaatkan Talenta Muda

Editor Bolanet | 28 Juni 2014 14:25
Nesta: Waktunya Italia Manfaatkan Talenta Muda
Italia. (c) AFP
- Mantan penggawa Timnas , Alessandro Nesta, menyebut negaranya kini harus fokus pada pembinaan talenta muda mereka.

Azzurri sebelumnya diperkirakan akan lolos dari fase grup Piala Dunia, namun mereka harus tersingkir lebih dulu usai kalah 0-1 dari di pertandingan pamungkas Grup D.

Menurut opini saya, untuk saat ini, Italia sedang mengalami transisi antara pemain senior dan pemain muda. Ini bukan momen yang mudah untuk sepakbola Italia, tutur Nesta pada Goal.

Kami harus melihat pada generasi yang lebih muda. Marco Verratti adalah yang terkuat yang kami punya. Kemudian Alessio Cerci, Lorenzo Insigne, Claudio Marchisio. Mereka adalah pemain paling bertalenta dan mereka akan membuat kontribusi yang penting di mas depan. Stephan El Shaarawy adalah yang lainnya, tutupnya.

Nesta sejauh ini sudah membuat 78 penampilan untuk Italia dan ia menjadi skuat juara Piala Dunia pada tahun 2006 silam. [initial]

 (gl/rer)