Merasa Harusnya Dapat 2 Penalti di Semifinal Piala Dunia 2022, Maroko Resmi Ajukan Komplain ke FIFA
Ari Prayoga | 16 Desember 2022 06:25
Bola.net - Federasi sepak bola Maroko resmi mengajukan komplain ke FIFA terkait kepempinan wasit Cesar Ramos dalam laga semifinal Piala Dunia 2022 versus Prancis, Kamis (15/12/2022) dini hari WIB.
Maroko akhirnya gagal melangkah ke final Piala Dunia 2022 usai takluk dua gol tanpa balas dari Prancis dalam laga semifinal di Al Bayt Stadium.
Penampilan Maroko dalam laga ini sejatinya tak bisa dikatakan buruk. Namun, gol-gol dari Theo Hernandez dan Randal Kolo Muani membuat Tim Singa Atlas harus menyerah dari Les Bleus.
Komplain Maroko
Merasa tak puas dengan kepempinan wasit, Maroko pun akhirnya mengajukan komplain resmi ke FIFA. Maroko merasa bahwa mereka berhak mendapatkan dua hadiah penalti.
"Federasi Sepak Bola Kerajaan Maroko (FRMF) memprotes keras arbitrase pertandingan Maroko-Prancis yang dipimpin oleh Mr. Cesar Arturo Ramos. Untuk tujuan ini, FRMF mengirim surat kepada badan yang kompeten di mana ia kembali ke situasi arbitrase yang menghilangkan pemilihan Maroko dari dua hukuman yang tak terbantahkan menurut pendapat beberapa spesialis arbitrase,"
“FRMF juga mengungkapkan keheranannya yang luar biasa bahwa sistem Video Assistance to Arbitration (VAR) tidak bereaksi terhadap situasi arbitrase ini. FRMF menegaskan bahwa kami tidak akan menyia-nyiakan upaya untuk membela dan mempertahankan hak Tim Nasional dengan menganjurkan keadilan dalam arbitrase dan dengan mencela keputusan arbitrase yang diambil selama konfrontasi semifinal Piala Dunia FIFA Qatar 2022 ini.”
Sejarah Maroko
Terlepas dari kekalahan ini, Maroko tetap mencatatkan sejarah dengan menjadi tim Afrika pertama yang tampil di semifinal Piala Dunia. Penampilan mereka pun sukses merebut hati pencinta sepak bola.
Maroko belum akan pulang dari Qatar. Achraf Hakimi cs kini akan berjuang mencatatkan sejarah lain, yakni dengan merebut gelar peringkat ketiga menghadapi Kroasia, Sabtu (17/12/2022) besok.
Jadwal Perebutan Tempat Ketiga dan Final Piala Dunia 2022
Sabtu, 17 Desember 2022
22:00 WIB - Kroasia vs Maroko - SCTV, Indosiar, Vidio, NEX Parabola
Minggu, 18 Desember 2022
22:00 WIB - Argentina vs Prancis - SCTV, Indosiar, Vidio, NEX Parabola
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Sumber: FRMF
Jangan Lewatkan!
- Berapa Hadiah Juara Piala Dunia 2022? Tim Pemenang Bakal Bergelimang Harta!
- Hasil Lengkap Fase Gugur dan Top Skor Piala Dunia 2022
- 5 Pemain yang Mendadak Jadi Komoditas Panas di Bursa Transfer Usai Gacor di Piala Dunia 2022
- Argentina vs Prancis: Bisakah Karim Benzema Tiba-Tiba Tampil di Final Piala Dunia 2022?
- Wasit Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis: Szymon Marciniak
- Gagal Juara di Piala Dunia 2022, Portugal Resmi Pecat Fernando Santos
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Raphael Varane: Tidak Ada Tim Favorit di Final Piala Dunia
Piala Dunia 15 Desember 2022, 23:48 -
3 Pilar Telah Kembali, Argentina Siap Tampil Full Team Hadapi Prancis
Piala Dunia 15 Desember 2022, 23:40 -
3 Pemain Argentina yang Bisa Matikan Kylian Mbappe di Final Piala Dunia 2022
Piala Dunia 15 Desember 2022, 21:36
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39