Mascherano Ungkap Resep Anti-Panzer

Editor Bolanet | 11 Juli 2014 11:35
Mascherano Ungkap Resep Anti-Panzer
Javier Mascherano. (c) AFP
- Pemain bertahan , Javier Mascherano, belum lama ini mengungkap resep negaranya untuk mengalahkan Der Panzer alias Timnas , menjelang Final Piala Dunia 2014.

Menurutnya, Albiceleste harus bermain kompak di semua lini dan pantang bagi Mascherano untuk memberikan ruang gerak pada kubu asuhan Joachim Loew tersebut.

Jelas, jika anda bermain melawan Jerman dan anda meninggalkan ruang pada mereka, maka itu akan sulit untuk kami, tutur Mascherano pada Daily Star.

Kami harus kompak, kami harus bermain rapat. Kita akan lihat dan sekarang kami akan mulai mempelajari Jerman, pungkasnya.

Laga final Piala Dunia akan digelar akhir pekan ini di stadion Maracana yang ada di Rio de Janeiro. [initial]

  (dst/rer)