Luar Biasa! Ada 70 Pemain yang Antre Masuk Skuat Spanyol
Editor Bolanet | 20 Juli 2018 10:26
Spanyol hanya mampu melangkah sampai 16 besar di Piala Dunia 2018 Rusia lalu. Taktik tiki-taka ala Spanyol sudah tak begitu manjur, banyak tim yang sudah paham cara mengatasinya. Karena itulah tugas berat sudah menanti Enrique.
Besar kemungkinan Spanyol di tangan Enrique tak lagi mengandalkan tiki-taka. Memang tetap tiki-taka akan menjadi landasan taktik, namun Enrique bisa membuat beberapa perubahan kecil, sebagaimana yang dilakukannya saat melatih Barca lalu. (as/dre)
Evolusi, Bukan Revolusi
Tanpa Xavi dan Iniesta, tiki-taka memang tak bisa sebaik dahulu, perubahan memang tak bisa dihindari Spanyol. Enrique berjanji akan melangsungkan evolusi, meski tanpa revolusi besar-besaran.
Saya bukan penggemar kata kegagalan namun hasil-hasil kami memang tak begitu baik. Namun, kami berutang pada para pemain ini, kata Enrique di diario as.
Tidak akan ada revolusi namun evolusi. Ada pemain yang akan datang dan kami harus memberikan kepercayaan diri pada mereka dan kami harus bersikap seadil mungkin pada semuanya.
Rencana Skuat
Lebih lanjut, saat ini Enrique mengaku sudah memiliki bayangan nama-nama pemain yang nanti dia percaya. Setidaknya 70 nama sudah dia tuliskan.
Saya memiliki daftar 70 nama pemain di kepala saya. Di antara Piala Dunia, tur pramusim, Piala Super, saya harus mempertimbangkan banyak hal.
Pemilihan Enrique sebagai pelatih Spanyol sempat dihujani kritik karena dia dinilai tak akan bisa netral. Enrique dianggap anti-madrid, juga berpihak pada catalan.
Namun, Enrique menjawab: Saya belum membaca apa pun (kritik), jadi saya sama sekali tidak terganggu. Saya tidak anti-madridista atau anti-apa pun. Saya ingin merepresentasikan sepak bola Spanyol sebaik mungkin, tandas dia. [initial]
Tonton Vidio Menarik Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Enrique Bawa Gagasan Barcelona ke Timnas Spanyol
Piala Dunia 19 Juli 2018, 22:42 -
Rafael Benitez Ternyata Hampir Jadi Pelatih Timnas Spanyol
Piala Dunia 19 Juli 2018, 09:20 -
Luka Modric dan Daftar Penerima Penghargaan di Piala Dunia 2018
Piala Dunia 16 Juli 2018, 12:31 -
Piala Dunia 2018: Kane Raih Sepatu Emas, Courtois Kiper Terbaik
Piala Dunia 16 Juli 2018, 01:10
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39