Loew: Tak Akan Mudah Bagi Jerman Untuk Juara Dunia Lagi
Afdholud Dzikry | 30 Oktober 2017 15:25
Bola.net - - Pelatih Jerman, Joachim Loew menegaskan bahwa timnya harus lebih baik dari hari ke hari bila ingin mempertahankan gelar sebagai juara Piala Dunia tahun depan di Rusia.
Jerman tampil sebagai yang terbaik di Piala Dunia 2014 empat tahun lalu. Dan mereka melanjutkan performa gemilangnya saat tampil di kualifikasi untuk Piala Dunia 2018 dengan skuat yang muda.
Namun, Loew menegaskan bahwa mempertahankan performa dan bentuk seperti ketika mereka menjadi juara empat tahun lalu akan sangat sulit bagi Die Mannschaft. Menurutnya, tak ada ruang untuk kesalahan dalam penampilan mereka bila ingin kembali menantang gelar.
Pada 2014, kami tak terlalu fokus. Kami telah bermain dalam turnamen sebagai sebuah tim dan terus membaik, ujarnya.
Sekarang kami adalah juara dunia, juara bertahan Piala Konfederasi, tim nomor satu dunia. Semua orang akan sangat termotivasi untuk melawan kami, sambungnya.
Beberapa tim yang diwaspadai oleh Loew adalah Brasil yang menurutnya telah bangkit dan menunjukkan itu selama kualifikasi dan akan sama sekali berbeda dari tim yang pernah mereka permalukan dengan skor 7-1.
Semua orang akan termotivasi dan mengulang penampilan seperti itu akan sangat sulit. Kami harus memiliki kelompok yang luar biasa kuat di mana setiap pemain tampil prima setiap menit setiap hari, lanjutnya.
Brasil telah bangkit dengan cemerlang dari kekalahan 7-1 dan lebih baik sekarang. Argentina memiliki kualitas menyerang yang luar biasa. Spanyol seperti sebelumnya, dan saya juga tak akan melupakan Inggris dan juga Prancis, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ranking FIFA Indonesia Naik Empat Peringkat
Bola Dunia Lainnya 16 Oktober 2017, 17:46 -
Jerman Yang Kejam dan Tak Kenal Belas Kasihan
Editorial 9 Oktober 2017, 11:20 -
Jerman Akan Pertahankan Loew dari Bayern Munchen
Piala Dunia 9 Oktober 2017, 09:00 -
Cedera di Timnas, Mustafi Diperkirakan Cuti Lama
Piala Dunia 9 Oktober 2017, 07:10 -
Highlights Kualifikasi Piala Dunia 2018: Jerman 5-1 Azerbaijan
Open Play 9 Oktober 2017, 04:11
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39