Lawan Uruguay Jadi Ujian Kekokohan Benteng Italia
Afdholud Dzikry | 5 Juni 2017 14:25
Bola.net - - Pelatih Italia, Giampiero Ventura mengatakan bahwa pertandingan melawan Uruguay bisa menjadi ujian besar untuk menguji ketangguhan pertahanan Azzurri.
Sebagaimana diketahui, pada tengah pekan ini, Italia akan menghadapi Uruguay dalam pertandingan persahabatan di Nice sebelum menjadi tuan rumah melawan Liechtenstein di Udine pada 11 Juni dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018.
Bila kami mengalahkan Uruguay, itu akan memberi kami kesempatan untuk mendaki di peringkat dunia FIFA. Kami sudah menapak tiga atau empat posisi dan bisa masuk 10 besar, yang akan menjadi hasil yang luar biasa bila kami mengingat kembali tempat kami bulan lalu, ujarnya.
Italia sendiri mampu menang telak delapan gol tanpa balas saat melawan San Marino akhir pekan lalu. Mantan pelatih Torino ini pun berharap laga melawan Uruguay bisa jadi ujian besar bagi Azzurri.
Ini juga penting karena ini adalah tes melawan skuat berkualitas, jadi kami bisa mengerti siapa kami dan apa yang masih perlu kami lakukan, sambungnya.
Italia dan Uruguay adalah dua tempat sepakbola yang membuat sejarah. Kami juga akan melawan pemain depan seperti Luis Suarez dan Edinson Cavani, jadi ini adalah ujian bagi pertahanan kami, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ventura: Pintu Azzurri Terbuka untuk Balotelli
Liga Eropa Lain 3 Juni 2017, 22:20 -
Highlights International Friendly: Italia 8-0 San Marino
Open Play 1 Juni 2017, 08:37 -
Darmian Tak Boleh Main, Ventura Sebut Manajemen MU Aneh
Piala Dunia 31 Mei 2017, 00:01 -
Bek Inter Milan Gantikan Emerson Masuk Timnas Italia
Piala Dunia 29 Mei 2017, 21:09 -
Cedera ACL, Emerson Batal Perkuat Timnas Italia
Liga Italia 29 Mei 2017, 10:55
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39