Kroasia vs Inggris, Peluang ke Final 50:50

Editor Bolanet | 11 Juli 2018 13:13
Kroasia vs Inggris, Peluang ke Final 50:50
Preview Kroasia vs Inggris (c) Bola.net
- Penyerang Timnas Kroasia, Mario Mandzukic tidak berani memberikan garansi atas hasil akhir Timnas Kroasia vs Timnas Inggris dini hari nanti. Mandzukic menilai laga itu akan berjalan berat, di mana kedua tim memiliki kans yang sama besar untuk lolos ke Final Piala Dunia 2018.


Mimpi besar Kroasia untuk menjadi juara Piala Dunia sudah semakin dekat menjadi kenyataan. Luka Modric dkk akan melaju ke Final Piala Dunia 2018 jika mereka berhasil mengalahkan Timnas Inggris di semi final Piala Dunia 2018 dini hari nanti.


Pada laga ini, Kroasia tidak begitu diunggulkan untuk menang. Selain materi pemain mereka yang kalah dari skuat bertabur bintang Inggris, ada beberapa pemain mereka yang mengalami cedera.


Namun Mandzukic menegaskan bahwa Timnya punya kans yang sama besar dengan Inggris untuk lolos ke final. Kroasia mungkin memiliki lebih banyak pemain berpengalaman di tim kami, buka Mandzukic kepada Sportsmole(sm/dub)

1 dari 3 halaman

Sama Kuat

Sama Kuat

Mandzukic menilai Inggris dan Kroasia sudah sama-sama menunjukan kualitas mereka di sepanjang turnamen ini, sehingga kedua tim sama pantasnya untuk lolos ke Final.

Meski memiliki banyak pemain berpengalaman, kami juga memiliki pemain-pemain muda yang berbakat. Itulah yang membuat skuat kami sangat bagus.

Saya sendiri bisa bilang peluang untuk lolos ke FInal adalah 50:50, karena kedua tim sama-sama pantas berada di partai semi final ini.
2 dari 3 halaman

Tidak Takut

Tidak Takut

Mandzukic juga menegaskan timnya tidak akan gentar menghadapi skuat bertabur bintang Inggris pada pertandingan yang digelar di Luzhniki Stadium dini hari nanti.

Kami sudah siap untuk menghadapi laga ini dan saya bisa pastikan tidak ada sedikitpun rasa takut dalam tim kami.

Kami menghormati semua lawan kami, akan tetapi kami percaya akan kemampuan diri kami sendiri. tandas striker Juventus tersebut.
3 dari 3 halaman

Statistik Berat Sebelah

Statistik Berat Sebelah

Timnas Kroasia dan Timnas Inggris tercatat sudah tujuh kali bertemu sebelum laga dini hari nanti. Dari tujuh pertemuan itu, Inggris menang empat kali, Kroasia menang dua kali dan satu laga berakhir imbang. [initial]