Kolombia Tak Gentar Reputasi Belanda

Editor Bolanet | 19 November 2013 09:59
Kolombia Tak Gentar Reputasi Belanda
Kolombia ingin terus lanjutan permainan apiknya. (c) AFP
- Kolombia akan kembali membuktikan kemampuan mereka di pentas Internasional saat berjumpa di partai berlabel ujicoba yang rencananya akan diadakan pekan ini.

Kedua tim belum pernah bertemu di sepanjang sejarah persepakbolaan keduanya. Namun demikian ternyata pelatih Kolombia, Jose Pekerman, mengaku sama sekali tak takut dengan reputasi yang dimiliki oleh timnas Belanda.

Kami tidak takut pada Belanda. Namun kami tetap menaruh rasa hormat pada mereka. Tim itu selalu memiliki banyak pemain bagus  dan dunia sepakbola Amerika Selatan selalu menaruh rasa hormat pada tim mereka, jelas Pekerman pada reporter jelang di sela-sela persiapan tim.

Laga ini juga akan jadi kesempatan kami untuk mengukur kemampuan para pemain menghadapi kubu yang lebih kuat sembari coba untuk terus memperagakan permainan level tinggi yang akhir-akhir ini kerap kami tunjukkan, tutupnya.

Laga antara Belanda dan Kolombia akan diadakan di markas Amsterdam di Amsterdam ArenA. [initial]


 (gl/rer)