Kemenangan Afrika Selatan Atas Spanyol Dianulir FIFA?
Editor Bolanet | 21 November 2013 12:07
Mengingat laga ini berstatus sebagai pertandingan resmi, kemenangan tersebut seharusnya turut dihitung untuk menambah poin Bafana-Bafana di peringkat resmi FIFA. Namun FIFA berpotensi menganulir kemenangan Afsel tersebut dan tidak menganggap laga itu masuk dalam perhitungan koefisien peringkat dunia.
Wacana penganuliran hasil pertandingan tersebut diberitakan oleh kantor berita yang berbasis di Afrika Selatan, Eyewitness News. Penyebab utamanya adalah Spanyol menggunakan jatah pergantian pemain melebihi peraturan. Untuk laga persahabatan resmi, jumlah maksimal yang diperbolehkan adalah enam pergantian.
La Furia Roja sudah menggunakan seluruh jatah pergantian mereka sampai akhirnya kiper Victor Valdes mengalami cedera betis di sisa 10 menit pertandingan. Pelatih Afrika Selatan, Gordon Igesund sebenarnya telah menolak untuk memberikan Spanyol pergantian pemain tambahan. Namun karena wasit mengijinkan, maka Pepe Reina pun dibolehkan masuk sebagai pemain pengganti ketujuh.
Saat ini FIFA masih menyelidiki insiden tersebut dan belum mengambil keputusan resmi atas pelanggaran peraturan yang dilakukan Spanyol. Entrenador Vicente Del Bosque sendiri sebelumnya menganggap jatah pergantian kiper tambahan yang didapatkan timnya sebagai wujud dari tindakan fair play.[initial]
(en/mri)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zubizarreta: Cedera Valdes Kabar Buruk
Liga Spanyol 20 November 2013, 23:24 -
Xabi Alonso Perpanjang Kerjasama Dengan Madrid
Liga Spanyol 20 November 2013, 18:57 -
FIFA Perpanjang Deadline Voting Ballon d'Or
Liga Champions 20 November 2013, 17:41 -
Iniesta: Spanyol Bukan Tim Tak Terkalahkan
Piala Dunia 20 November 2013, 17:07 -
Reina Anggap Wasit Tak Untungkan Spanyol
Piala Dunia 20 November 2013, 12:48
LATEST UPDATE
-
3 Pemain Bahrain yang Pernah Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 11:20 -
Begini Nasib 5 Pemain Pinjaman Chelsea
Liga Inggris 24 Maret 2025, 11:15 -
Myles Lewis-Skelly Bisa Jadi Ashley Cole Berikutnya
Piala Eropa 24 Maret 2025, 11:08 -
Spalletti: Italia Tunjukkan Wajah Baru, Tapi Masih Ada yang Harus Dipelajari
Piala Eropa 24 Maret 2025, 11:07 -
Jesse Lingard Ungkap Aturan Ketat dari Wayne Rooney di Manchester United
Liga Inggris 24 Maret 2025, 10:49 -
Disingkirkan Jerman jadi Pelajaran Berharga Italia, Kok Bisa?
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:43 -
Bahaya Laten Bola Mati Timnas Bahrain
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:38
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39