Kecut! Pertama sejak 1978, Meksiko Tersingkir di Fase Grup

Gia Yuda Pradana | 1 Desember 2022 10:33
Kecut! Pertama sejak 1978, Meksiko Tersingkir di Fase Grup
Piala Dunia 2022: Reaksi Cesar Montes setelah Timnas Meksiko dipastikan gagal lolos ke babak 16 besar (c) AP Photo/Ricardo Mazalan

Bola.net - Timnas Meksiko mampu mengalahkan Timnas Arab Saudi pada laga terakhir fase grup Piala Dunia 2022. Namun, kemenangan itu tak cukup untuk meloloskan mereka ke babak 16 besar.

Meksiko mengalahkan Arab Saudi 2-1 pada matchday 3 Grup C, Kamis (1/12/2022). Meksiko unggul 2-0 terlebih dahulu melalui Henry Martin menit 47 dan Luis Chavez menit 52, sedangkan Arab Saudi hanya mampu menipiskan selisih skor lewat Salem Al-Dawsari menit 90+4.

Advertisement

Argentina, yang mengalahkan Polandia 2-0, finis sebagai juara grup dengan poin enam. Polandia dan Meksiko sama-sama finis dengan poin empat, tetapi selisih gol menempatkan Polandia (0) di posisi runner-up, sedangkan Meksiko (-1) di peringkat tiga.

Tradisi Meksiko lolos ke babak 16 besar Piala Dunia pun terhenti di Qatar.

1 dari 9 halaman

Terakhir Kali Tahun 1978

Selama beberapa edisi terakhir, Meksiko tak pernah gagal lolos dari fase grup. Terakhir kali mereka mengalaminya adalah di Piala Dunia 1978 di Argentina.

2 dari 9 halaman

Meksiko di Piala Dunia sejak 1978

Meksiko di Piala Dunia sejak 1978

Piala Dunia 2022: Timnas Meksiko (c) AP Photo/Martin Meissner

1978 - Fase grup
1982 - Tidak lolos
1986 - Perempat final
1990 - Banned
1994 - Babak 16 besar
1998 - Babak 16 besar
2002 - Babak 16 besar
2006 - Babak 16 besar
2010 - Babak 16 besar
2014 - Babak 16 besar
2018 - Babak 16 besar
2022 - Fase grup.

4 dari 9 halaman

Pasti nyesek

5 dari 9 halaman

Soalnya udah capek-capek nyari poin

6 dari 9 halaman

Gol Arab Saudi ini salah satu penyebabnya

7 dari 9 halaman

Rentetan ini

8 dari 9 halaman

Ochoa si kiper dewa udah berusia 37 tahun, ini terakhir keknya