'Jorginho Bukan Penendang Penalti'
Asad Arifin | 14 November 2021 02:44
Bola.net - Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, menyebut Jorginho bukan seorang yang punya spesialisasi penendang penalti. Bahkan, De Laurentiis menyebut ada pemain Timnas Italia yang lebih baik yakni Lorenzo Insigne.
Jorginho mendapat sorotan usai gagal menendang penalti saat Italia berjumpa Swiss. Laga Kualifikasi Piala Dunia 2022, Sabtu (13/11/2021) dini hari WIB di Stadion Olimpico pun berakhir imbang 1-1.
Italia mendapat penalti pada menit ke-90, tetapi sepakan Jorginho gagal menjadi gol karena melambung tinggi di atas gawang. Sebelum itu, Swiss unggul dari gol Silvan Widmer dan Italia membalas lewat gol Giovanni Di Lorenzo.
Bukan Penendang Penalti
Jorginho punya reputasi yang bagus sebagai penendang penalti. Dia adalah eksekutor utama Timnas Italia dan Chelsea. Jorginho sohor dengan teknik penalti unik, meloncat lebih dulu sebelum menendang.
Namun, kini reputasi itu dipertanyakan. Jorginho gagal pada tiga eksekusi penalti terakhirnya bersama Italia. Dua kali melawan Swiss dan melawan Inggris di babak adu penalti pada final Euro 2020 lalu.
"Saya minta maaf karena mereka selalu bertanya kepada mereka [Jorginho] yang bukan penendang penalti. Jika Lorenzo Insigne tetap di lapangan, apakah dia akan mengambilnya? Mungkin akan lebih baik," kata De Laurentiis.
Mancini Membela
Pelatih Timnas Italia, Roberto Mancini, berada di pihak yang berlawanan dengan De Laurentiis. Mancini membela Jorginho yang gagal menendang penalti. Mancini juga menegaskan bahwa eksektor penalti Italia adalah Jorginho.
"Kami gagal mengeksekusi penalti di leg pertama dan satu lagi di leg kedua, hal-hal ini terjadi. Jorginho ingin menendangnya dan memang benar dia melakukannya. Dia adalah salah satu pengambil penalti di tim," ucap Mancini pada RAI Sport.
"Itu adalah pertandingan yang sulit dan kami dikondisikan oleh kebobolan gol, sayang sekali kami tidak mencetak gol di babak kedua," kata mantan pelatih Lazio tersebut.
Sumber: RAI Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pernah Diabaikan di Chelsea, De Bruyne Tak Benci Mourinho
Liga Inggris 13 November 2021, 15:35 -
Selamat! Thomas Tuchel Jadi Manajer Terbaik EPL Edisi Oktober 2021
Liga Inggris 12 November 2021, 20:52 -
Ternyata, Giroud Diam-diam Punya Hasrat untuk Memperkuat Liverpool
Liga Inggris 12 November 2021, 20:19 -
5 Pemain Chelsea yang Sering Diabaikan oleh Thomas Tuchel Musim Ini
Editorial 12 November 2021, 13:44 -
Fikayo Tomori: Dibuang Chelsea, Moncer di Milan, Kini Jadi Opsi Inggris
Liga Inggris 12 November 2021, 13:30
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39