Jelang Piala Dunia 2022, Virgil Van Dijk Prihatin Dengan Kondisi Sadio Mane
Editor Bolanet | 16 November 2022 23:10
Bola.net - Sadio Mane tetap masuk ke dalam rombongan 26 pemain timnas Senegal yang akan berlaga di Piala Dunia 2022, meski ia sedang mengalami cedera patah tulang fibula. Atas kondisi tersebut, turut menjadi perhatian bek timnas Belanda sekaligus mantan rekan Mane di Liverpool, Virgil van Dijk.
Van Dijk mengaku sudah lama menantikan duel dengan mantan rekannya tersebut, terlebih Senegal dan Belanda tergabung di grup yang sama di Piala Dunia 2022, yaitu di Grup A. Dengan cedera yang menimpa Mane, bek berusia 31 tahun itu menilai peluang bermain striker Bayern Munchen di pertandingan pertama terbilang tipis.
"Akan sulit jika dia bermain, bisa ya atau tidak. Tapi saya tidak berpikir dia akan bermain, tetapi mereka memiliki tim yang fantastis." ujar van Dijk kepada Goal.
Menurut van Dijk, ia sudah berkomunikasi dengan Mane untuk menyampaikan rasa prihatinnya atas kejadian yang menimpa mantan rekannya itu. Eks bek Southampton itu juga mengaku cedera yang menimpa Mane mengingatkannya pada cedera yang pernah ia alami di tahun 2021.
Simak komentar van Dijk lebih lanjut di bawah ini.
Pernah Mengalami Cedera Parah
Van Dijk sedikit menceritakan kejadian yang pernah ia alami saat terkena cedera ACL. Saat itu, ia divonis absen selama 10 bulan yang membuatnya harus mengubur impian tampil di ajang Euro 2020.
"Saya tidak senang dalam kasus ini [menimpa Mane] dan saya pernah berada dalam situasi di mana saya terkena cedera dan harus melewatkan Euro [pada tahun 2021]." jelasnya.
Prihatin Terhadap Mane
Kemudian bek yang tengah membela Liverpool ini turut merasa sedih dengan absennya Mane di pertandingan pertama. Menurutnya, pemain sudah menyiapkan baik fisik maupun mental untuk bisa bermain di ajang sebesar Piala Dunia.
"Tentu saja. Saya merasa sedih untuknya. Kami sebagai pemain, kami bekerja sangat keras untuk mencapai tahap ini [bisa bermain di Piala Dunia] dan dia [Mane] telah menjadi sosok yang sangat penting untuk negaranya," kata van Dijk.
"Tapi itu sulit dan saya merasa kasihan padanya. Saya hanya ingin mengatakan kepadanya bahwa apakah dia bermain, itu akan menjadi pertandingan yang sulit." tambahnya.
Turnamen Akbar Perdana
Timnas Belanda sudah tiba di Doha pada hari Selasa kemarin waktu setempat dan van Dijk sangat bersemangat untuk turnamen besar pertamanya di level senior bersama Ons Oranje.
"Saya sangat senang bermain melawan pemain terbaik di dunia sepak bola, memimpin negara saya di sana, mewakili negara saya dengan cara terbaik dan bagi saya itu adalah impian masa kecil saya," katanya.
"Saya berusia 31 tahun sekarang, tetapi itu tidak mengubah fakta bahwa saya akan menikmati ini sebanyak mungkin dan mungkin ini adalah waktu yang lebih baik bagi saya untuk pergi ke sana karena semua yang telah saya alami. Dan juga kami memiliki skuad yang hebat jadi saya sangat bersemangat tentang hal itu." tutup van Dijk.
Sumber: Goal
Penulis: Yoga Radyan
Baca Juga:
- Rasa Eropa! 4 Pemain Bintang dari Zona CONCACAF yang Bakal Bermain di Piala Dunia 2022
- Andrej Kramaric Antarkan Kroasia Bekuk Arab Saudi di Laga Uji Coba
- 4 Pemain dengan Julukan 'Lionel Messi' yang Akan Bermain di Piala Dunia 2022
- Kata Legenda Spurs Ini, Messi Pasti Tertawa Lihat Kelakuan Ronaldo
- Wawancara Ronaldo Disamakan Dengan Tandukan Legenda Prancis, Zidane
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain-pemain Termuda Timnas Belanda di Piala Dunia 2022, Sanggup Jadi Pembeda?
Piala Dunia 15 November 2022, 23:10 -
7 Pemain yang Tak Dipanggil Belanda ke Piala Dunia 2022: Ada Pemain MU
Editorial 15 November 2022, 16:02 -
Penuh Darah Muda, Inilah Daftar Pemain Timnas Belanda untuk Piala Dunia 2022
Piala Dunia 11 November 2022, 18:35 -
Demi Belanda Juara Piala Dunia 2022, Nathan Ake Rela Tinggalkan Bayinya
Piala Dunia 9 November 2022, 21:59 -
Mau Melaju Jauh di Piala Dunia 2022, Belanda Wajib Hukumnya Kalahkan Senegal
Piala Dunia 9 November 2022, 21:56
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40