Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2018 Hari Ini, Senin 18 Juni 2018

Dimas Ardi Prasetya | 18 Juni 2018 12:43
Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2018 Hari Ini, Senin 18 Juni 2018
Piala Dunia 2018 (c) AFP

Bola.net - - Turnamen Piala Dunia 2018 di Rusia pada hari Senin ini akan menyuguhkan tiga pertandingan dari dua grup berbeda.

Satu pertandingan akan berasal dari Grup F. Tim yang akan berduel adalah Swedia melawan Korea Selatan di Stadion Nizhny Novgorod.

Pertandingan berikutnya akan berasal dari Grup G. Yang pertama adalah duel antara Belgia kontra Panama.

Belgia diprediksi tak akan meraih kesulitan untuk bisa meraih kemenangan. Pasalnya di atas kertas mereka unggul kualitas pemain. Laga ini akan dihelat di Olimpiyskiy Stadion Fisht.

Sementara itu pertandingan lainnya di grup itu mempertemukan Inggris melawan Tunisia. The Three Lions tentu juga dalam posisi difavoritkan untuk bisa menang karena keunggulan kualitas pemain yang dimilikinya. Laga ini juga akan jadi pembuktikan bagi Harry Kane untuk bisa mengikuti jejak Cristiano Ronaldo yang sukses mengemas hattrick sebelumnya.(bola/dim)

1 dari 1 halaman

Jadwal Lengkap

Jadwal Lengkap



Jadwal pertandingan Piala Dunia 2018 pada Senin (18/6/2018) dan Selasa (19/6/2018) dini hari WIB.

Senin, 18 Juni 2018
  • Swedia Vs Korea Selatan - pukul 19.00 WIB


Live Trans TV

  • Belgia Vs Panama - pukul 22.00 WIB


Live Trans TV

Selasa, 19 Juni 2018

  • Tunisia Vs Inggris - pukul 01.00 WIB


Live Trans TV

 




[initial]