Ingat Teman, Tak Ada Selebrasi Gol Dari Griezmann
Gia Yuda Pradana | 7 Juli 2018 13:16
Bola.net - - Prancis mengalahkan Uruguay 2-0 di babak perempat final Piala Dunia 2018, Jumat (06/7). Gol-gol Raphael Varane dan Antoine Griezmann mengantarkan Les Bleus ke semifinal.
Varane membuka keunggulan Prancis dengan sundulan meneruskan set piece Griezmann di menit 40. Pada menit 61, Griezmann menggandakannya dengan tembakan jarak jauh yang gagal ditangkap sempurna oleh kiper Fernando Muslera.
Usai mencetak gol itu, tak ada selebrasi berlebihan dari Griezmann. Itu wajar, karena Griezmann memang memiliki ikatan spesial dengan Uruguay.
Martin Lasarte, yang merupakan mantan pemain Uruguay, adalah pelatih yang turut melesatkan nama Griezmann ketika mengawali karier profesional di Real Sociedad. Dia juga punya banyak teman dari negara Amerika Latin tersebut, termasuk dua rekan seklubnya di Atletico Madrid yang dihadapinya dalam laga tadi, yakni Jose Gimenez dan Diego Godin.
Saya tak merayakan gol itu, karena ketika mengawali karier profesional saya di-support oleh seorang Uruguay, yang mengajarkan pada saya tentang sisi baik dan buruk dalam sepakbola, kata Griezmann, yang terpilih sebagai Man of the Match berkat satu gol dan satu assist-nya, seperti dilansir FIFA.com.
Saya sangat respek pada Uruguay sebagai sebuah negara.
Selain itu, saya juga bermain melawan teman-teman (Gimenez dan Gogin). Didasari respek itulah, wajar bagi saya untuk tidak merayakan gol tersebut.
Uruguay dan Atletico Madrid
Menurut Griezmann, laga melawan Uruguay tadi adalah laga yang berat. Rasanya hampir sama melawan klubnya sendiri, Atletico Madrid.
Uruguay adalah tim yang sulit dikalahkan, yang mengingatkan saya pada klub saya Atletico, di mana semua orang bekerja keras saat menyerang maupun bertahan, ujarnya.
Lolos, Prancis akan melawan Belgia di semifinal. Belgia melaju ke fase ini setelah mengalahkan tim favorit Brasil 2-1.
Semifinal ke-6 Prancis
Bagi Prancis, ini adalah semifinal Piala Dunia mereka yang ke-6 (setelah 1958, 1982, 1986 1998, 2006).
Untuk jumlah penampilan di semifinal Piala Dunia, Prancis hanya kalah dari tiga tim. Mereka adalah Jerman (12), Brasil (8) dan Italia (7).
Griezmann telah berjasa mengantarkan negaranya ke empat besar di Rusia 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan Barca, Griezmann Rupanya Ingin Pindah ke MLS
Liga Spanyol 30 Juni 2018, 00:35 -
Griezmann Batal ke Barcelona Karena Konspirasi Messi-Suarez?
Liga Spanyol 21 Juni 2018, 13:30 -
Griezmann Akui Buat Fans Atletico Uring-uringan
Liga Spanyol 21 Juni 2018, 10:06 -
Kontrak Anyar Griezmann Bikin Ronaldo Geram
Liga Spanyol 20 Juni 2018, 20:30 -
Bertahan di Atletico, Griezmann Dapat Banyak Uang
Liga Spanyol 20 Juni 2018, 09:37
LATEST UPDATE
-
Dipermak Australia, Patrick Kluivert: Andai Penalti Kevin Diks Masuk....
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:31 -
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40