Ince Yakin Henderson Lebih Layak Jadi Kapten Inggris
Yaumil Azis | 7 Juni 2018 13:20
Bola.net - - Pelatih Inggris, Gareth Southgate, menunjuk striker Tottenham, Harry Kane, sebagai kapten untuk mengarungi Piala Dunia 2018 mendatang. Namun bagi legenda Inggris, Paul Ince, ban kapten seharusnya diberikan kepada punggawa Liverpool, Jordan Henderson.
Harry Kane telah menunjukkan bahwa dirinya bisa menjadi tumpuan timnas Inggris untuk meraih trofi juara tahun ini. Bersama Tottenham, pemain berumur 24 tahun itu mampu melesakkan total 41 gol dari 48 penampilan di semua kompetisi.
Torehan tersebut jelas tidak mampu disaingi oleh Henderson yang merupakan seorang gelandang. Namun, dengan dirinya sebagai kapten, ia mampu membawa Liverpool mencapai babak final Liga Champions.
Selalu Dibutuhkan Banyak Tim
Dia terlihat sedikit membosankan, tetapi setiap tim butuh pemain seperti dirinya. Dia memberi anda kakinya di lini tengah dan bisa menutup ruang. Dia tidak diapresiasi karena dia bermain baik, ujar Ince seperti yang dilansir dari Express.
Bagi saya, dia seharusnya menjadi kapten Inggris. Lihat dirinya saat di lapangan, dia selalu berkomunikasi dengan rekan setimnya dan itu sangatlah penting, lanjutnya.
Beberapa pemain tidak berbicara banyak dan anda melihat itu melawan Nigeria, saat mereka kembali ke lapangan. Anda tidak melihat seseorang berteriak dan berkata, 'Anda lakukan ini, atau anda lakukan itu', pungkasnya.
Henderson Bersama Liverpool
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Dipercaya Jadi Kapten Inggris, Henderson Santai
Piala Dunia 6 Juni 2018, 13:38 -
Henderson Segera Move On dari Kekalahan Atas Madrid
Liga Champions 27 Mei 2018, 15:51 -
Liverpool Kalah Bukan Karena Karius
Liga Champions 27 Mei 2018, 04:43 -
Henderson Tak Mau Bandingkan Klopp dan Zidane
Liga Champions 26 Mei 2018, 10:50
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39