Ibunda Golovin Konfirmasi Ketertarikan Chelsea Terhadap Anaknya

Yaumil Azis | 4 Juli 2018 15:51
Ibunda Golovin Konfirmasi Ketertarikan Chelsea Terhadap Anaknya
Aleksandr Golovin (c) AFP

Bola.net - - Gosip mengenai kepindahan bintang CSKA Moscow, Aleksandr Golovin, ke Chelsea sepertinya semakin berhembus kencang. Sang ibunda, Svetlana, mengkonfirmasi bahwa kedua tim saat ini sedang berunding soal anaknya.

Golovin mencuri perhatian banyak klub besar sepanjang Piala Dunia 2018 ini. Baru-baru ini, ia turut andil membawa Rusia, negara tuan rumah, melaju ke babak perempat final usai mengalahkan Spanyol melalui babak adu penalti.

Salah satu klub yang dikabarkan sangat tertarik mendapatkan jasanya adalah sang jawara Serie A, Juventus. Tetapi, usaha Bianconeri sepertinya akan menemui jalan buntu karena Chelsea diisukan berhasil menyalip mereka dalam perburuan Golovin.

1 dari 3 halaman

Dua Klub Sedang Berbincang

Dua Klub Sedang Berbincang

Svetlana menyatakan bahwa Chelsea dan CSKA Moscow sedang berhubungan intensif perihal sang pemain. Tetapi, transfer tersebut diperkirakan tidak akan segera rampung sebelum perjalanan Golovin dengan Rusia di Piala Dunia terhenti.

Ya, sekarang ada pembicaraan antara dua klub, tapi kami masih belum tahu lebih rinci, ujar Svetlana seperti yang dilaporkan oleh Metro.

Sacha sekarang sedang bersama tim Rusia, fokus penuh di Piala Dunia, lanjutnya.
2 dari 3 halaman

Hampir Pasti Pindah Klub

Hampir Pasti Pindah Klub

Meskipun belum pasti akan bergabung, namun sang ibu memastikan bahwa anaknya akan meninggalkan CSKA Moscow pada bursa transfer mendatang. Dan semuanya akan dibicarakan usai Piala Dunia.

Transisi dari satu klub ke klub lainnya hanya akan didiskusikan setelah semuanya selesai, tambahnya.

Untuk sekarang, semuanya mencintai Sacha, walaupun mereka tidak peduli dengan sepakbola sebelumnya. Fans paling beratnya adalah neneknya yang berumur 83 tahun, ia tak pernah meninggalkan satu pertandingan sama sekali, pungkasnya.

Rusia akan menjalani laga perempat finalnya pada hari Minggu (8/7) nanti, dengan Kroasia sebagai lawannya. Pertemuan kedua tim akan diselenggarakan di salah satu stadion terbaru Rusia, Fisht Olympic Stadium.