Hasil Final Piala Dunia U-20 2023: Uruguay Juara Usai Kalahkan Italia
Ari Prayoga | 12 Juni 2023 06:05
Bola.net - Uruguay U-20 menjadi juara Piala Dunia U-20 2023 setelah mengalahkan Italia U-20 dengan skor tipis 1-0 dalam laga final yang digelar di Stadion Unico Diego Armando Maradona, La Plata, Senin (12/6/2023) pagi WIB.
Laga berjalan ketat dan skor 0-0 bertahan hingga akhir babak kedua. Gol tunggal kemenangan Uruguay atas Italia baru tercipta di menit ke-86 lewat aksi Luciano Rodriguez.
Berkat hasil ini, Uruguay pun berhak menjadi juara Piala Dunia U-20 untuk kali pertama sepanjang sejarah. Sementara itu, Italia harus puas dengan predikat runner-up.
Jalannya Pertandingan
Laga berjalan cukup ketat sejak kick-off. Baik Uruguay maupun Italia sama-sama kesulitan membongkar pertahanan lawan masing-masing. Skor 0-0 menjadi hasil sementara saat jeda turun minum.
Memasuki babak kedua, pertandingan masih berjalan relatif seimbang. Menit ke-81, wasit sempat mengeluarkan kartu merah untuk gelandang Italia, Matteo Prati. Namun, wasit mengubah keputusannya menjadi kartu kuning usai meninjau monitor VAR.
Lima menit kemudian, Uruguay sukses mencetak gol lewat sundulan Luciano Rodriguez memanfaatkan sebuah kemelut. Setelah cukup lama berkonsultasi dengan tim VAR, wasit tetap mengesahkan gol ini.
Italia berupaya keras untuk membalas. Namun, tak ada gol tambahan yang tercipta di sisa waktu. Skor 1-0 untuk kemenangan Uruguay pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Uruguay U-20: Randall Rodriguez; Sebastian Boselli, Rodrigo Chagas, Alan Matturro, Facundo Gonzalez; Fabricio Diaz, Franco Gonzalez, Juan de Los Santos, Damian Garcia, Luciano Rodriguez; Anderson Duarte.
Italia U-20: Sebastiano Desplanches; Riccardo Turicchia, Daniele Ghilardi, Samuel Giovane, Gabriele Guarino; Matteo Prati, Cesare Casadei, Tommaso Baldanzi, Giacomo Faticanti; Giuseppe Ambrosino, Simone Pafundi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Manchester City vs Inter Milan: Skor 1-0
Liga Champions 11 Juni 2023, 03:55 -
Hasil Piala Dunia U-20: Bekuk Israel, Uruguay Lolos ke Final!
Piala Dunia 9 Juni 2023, 02:26
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39