Gantikan Bang Dodo Lawan Swiss, Goncalo Ramos: Masuk Mimpi Aja Ngga!
Editor Bolanet | 7 Desember 2022 07:43
Bola.net - Timnas Portugal berhasil menang besar saat bertarung di babak 16 besar Piala Dunia 2022 melawan Swiss pada Rabu (7/12/2022). Portugal sukses menang 6-1 atas Swiss berkat penampilan apik striker muda mereka, Goncalo Ramos.
Goncalo Ramos mendapatkan kepercayaan penuh dari pelatih Portugal, Fernando Santos untuk menjadi starter. Masuknya Ramos sebagai starting line up menggeser nama Cristiano Ronaldo yang biasa tampil sejak menit awal.
Namun perjudian Fernando Santos nyatanya berhasil ketika Goncalo Ramos berhasil mencetak hattrick ke gawang Swiss. Dengan torehan itu, Ramos bahkan bisa saja menggantikan posisi Ronaldo sepenuhnya di sisa laga Piala Dunia 2022.
Meskipun begitu, Ramos menyatakan bahwa dirinya tidak menyangka hal tersebut bisa terjadi kepadanya. “Bahkan tidak (terjadi) dalam mimpi terliar saya, saya berpikir untuk berada di starting XI di babak sistem gugur Piala Dunia," ujar Ramos dikutip dari Fotmob.
Apakah Bisa Gantikan Ronaldo?
Mencetak hattrick pada debutnya di Piala Dunia tentu saja menjadi modal yang bagus untuk Goncalo Ramos. Dengan penampilan apiknya tersebut, Ramos kemungkinan besar akan mengisi lini serang kembali pada laga perempat final melawan Maroko.
Meskipun begitu, Ramos tidak merasa bahwa dirinya akan kembali diturunkan di laga melawan Maroko. Ramos merasa itu merupakan murni keputusan Fernando Santos berdasarkan kebutuhan tim.
"Ini adalah hal-hal yang bukan untuk saya. Saya harus bekerja secara maksimal dan kemudian Anda lihat apa yang akan terjadi," ujar Ramos.
Ramos yang menggantikan Cristiano Ronaldo sebagai starter menegaskan tidak ada yang menjatuhkan sang kapten. Ramos juga merasa Ronaldo memberikan kontribusi yang signifikan bagi Portugal di Piala Dunia 2022.
“Sejujurnya, di tim kami, tidak ada yang membicarakan (Ronaldo dijatuhkan). Cristiano sebagai kapten melakukan seperti yang selalu dilakukannya, membantu kami, menyemangati kami, tidak hanya untuk diri saya sendiri tetapi juga untuk rekan-rekan saya," tambah Ramos.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Dipuji Bruno Fernandes
Berkat permainan gemilangnya, Goncalo Ramos berhasil menjadi pemain pertama yang mencetak hattrick di Piala Dunia 2022. Dengan status tersebut, mulai banyak penggemar sepak bola yang akan mencari namanya.
Namun Bruno Fernandes mencoba memperkenalkan Goncalo Ramos yang sudah terkenal di Liga Portugal bersama Benfica. Bruno juga mengingatkan bahwa Ramos merupakan pemain penting yang membawa Benfica menjadi pemuncak klasemen Grup H di atas PSG.
“Jika anda belum pernah mendengar tentang dia, itu karena orang tidak mengetahui kualitas liga Portugal. Dia (Goncalo Ramos) telah melakukannya dengan sangat baik di Liga Champions, (jadi yang) pertama di grup PSG, jadi orang harus menyadari kualitasnya,” tegas Bruno.
Sumber: Fotmob dan Whoscored
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks MU Ini Nantikan Kedatangan Cristiano Ronaldo di Arab Saudi
Liga Inggris 6 Desember 2022, 20:28 -
Cristiano Ronaldo akan Berseragam Al Nassr pada Awal Tahun 2023
Asia 6 Desember 2022, 14:17 -
Jika Gabung Al-Nassr, Cristiano Ronaldo Bisa Ketemu Juara Liga 1 di Liga Champions Asia
Asia 6 Desember 2022, 12:40
LATEST UPDATE
-
Hasil Inggris vs Latvia: Skor 3-0
Piala Eropa 25 Maret 2025, 06:21 -
Igor Tudor Pimpin Latihan Perdana Juventus Usai Gantikan Motta
Liga Italia 25 Maret 2025, 06:15 -
Latihan Terakhir Thiago Motta di Juventus Disebut Aneh
Liga Italia 25 Maret 2025, 06:06 -
Apa yang Akan Dilakukan Capello Jika Jadi Tudor di Juventus?
Liga Italia 25 Maret 2025, 05:59 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 25 Maret 2025, 05:54 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 25 Maret 2025, 05:52 -
Capello: Juventus Ambil Risiko Besar Pecat Motta
Liga Italia 25 Maret 2025, 05:45 -
Prediksi Korea Selatan vs Yordania 25 Maret 2025
Piala Dunia 25 Maret 2025, 05:45
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23