Gagal di Arsenal, Gnabry Tak Mengira Bisa Hattrick di Debut Timnas Jerman

Heri | 12 November 2016 07:14
Gagal di Arsenal, Gnabry Tak Mengira Bisa Hattrick di Debut Timnas Jerman
Serge Gnabry. (c) AFP

Bola.net - - Serge Gnabry mengaku tidak pernah mengira akan begitu sukses dalam laga debutnya bersama timnas . Gnabry mencetak tiga gol dalam pertandingan melawan San Marino di ajang Kualifikasi Piala dunia 2018.

Dalam matchday keempat grup C, Jerman membantai San Marino delapan gol tanpa balas. Gnabry mencetak hattrick, Jonas Hector mencetak brace, Sami Khedira dan Kevin Volland mencetak satu gol. Gol bunuh diri Mattia Stefanelli melengkapi detita timnya.

Laga itu menjadi kesempatan pertama Gnabry menjalani start bagi timnas senior Jerman. Pemain Werder Bremen itu terkejut dan senang karena bisa mencetak tiga gol.

Saya tentu tidak mengira akan bisa mencetak gol dalam debut saya. Saya bahagia, menerima banyak umpan hebat dari rekan-rekan saya. Pelatih hanya memerintahkan saya untuk bermain dengan percaya diri, terang Gnabry kepada DFB.com.

Ia menambahkan bahwa dua tahun terakhir ini sangat berat baginya. Namun setelah pindah dari Arsenal ke Werder Bremen, ia bisa menunjukkan kehebatannya lagi.

Dua tahun terakhir memang sangat sulit bagi kami. Tapi kepercayaan diri saya bertambah dengan jumlah gol saya. Saya sedang dalam performa yang bagus.