Fred: Uruguay Pandai Bicara, Brasil Hebat di Lapangan

Editor Bolanet | 27 Juni 2013 12:50
Fred: Uruguay Pandai Bicara, Brasil Hebat di Lapangan
Fred puas Brasil sanggup kalahkan Uruguay. © AFP
- Striker timnas , menilai bahwa para pemain timnas terlalu banyak melancarkan psy-war sebelum laga, di mana hal tersebut tak terbukti di lapangan.

Komentar pedas tersebut diungkapkannya, setelah tim Samba berhasil menyingkirkan Uruguay dari babak semifinal Piala Konfederasi dini hari tadi. Bertanding di Mineirao, tuan rumah unggul 2-1 atas skuad besutan Oscar Tabarez.

Kemenangan tersebut disambut dengan sukacita oleh skuad Brasil, karena sebelum pertandingan beberapa anggota mereka menjadi objek kritik para penggawa Uruguay. Begitu juga dengan Fred, yang tampak puas dengan keberhasilan timnya.

Pemain Uruguay banyak berbicara sebelum pertandingan, beberapa di antaranya menyerang . Kami mengalahkan mereka di lapangan, dan itulah jawaban kami, ujar Fred.

Soal kritik, sebagaimana selalu saya katakan, saya hanya akan menjawabnya di lapangan. Namun para pendukung juga sangat luar biasa, benar-benar fantastis. [initial]

 (sw/atg)