Eks Bos Real Madrid Akan Tukangi Timnas Chile
Rero Rivaldi | 15 Oktober 2017 05:20
Bola.net - - Mantan manajer Manchester City dan Real Madrid, Manuel Pellegrini, akan menangani timnas dalam waktu dekat.
The Sun mengatakan pria 64 tahun tidak ingin membuang banyak waktu untuk menganggur usai meninggalkan Etihad tahun lalu.
Ia saat ini tengah melanjutkan karirnya di negeri Tirai Bambu. Pellegrini dipercaya menjadi pelatih kepala di Hebei China Fortune.
Namun demikian, sang manajer kini punya kesempatan untuk menangani tim nasional negaranya, yang mulai melakukan usaha untuk mencari pelatih kepala anyar.
Juan Antonio Pizzi memutuskan mundur dari jabatannya pekan ini, usai tim gagal lolos ke putaran final Piala Dunia. Sang juara Amerika Selatan kalah telak 0-3 dari Brasil di laga pamungkas babak kualifikasi zona CONMEBOL.
Pellegrini, yang pernah memenangkan Premier League, dua Piala Liga dan masuk final Liga Champions bersama City, kabarnya punya hubungan dekat dengan presiden federasi sepakbola Chile, Arturo Salah.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights La Liga: Getafe 1-2 Real Madrid
Open Play 14 Oktober 2017, 23:38 -
Alli Tuntut Kenaikan Gaji di Tottenham
Liga Inggris 14 Oktober 2017, 23:20 -
Hasil Pertandingan Getafe vs Real Madrid: Skor 1-2
Liga Spanyol 14 Oktober 2017, 23:08 -
Valencia Ingin Comot Wonderkid Madrid Ini
Liga Spanyol 14 Oktober 2017, 18:50 -
Bukan Balik ke MU, Depay Punya Target Gabung Madrid
Liga Eropa Lain 14 Oktober 2017, 17:40
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40