Dipercaya Scolari, Maicon Bersyukur

Editor Bolanet | 5 Juli 2014 07:28
Dipercaya Scolari, Maicon Bersyukur
Maicon. (c) AFP
- Pemain bertahan , , berterima kasih pada Luiz Felipe Scolari karena memilih dirinya ketimbang Dani Alves untuk pertandingan perempat final Piala Dunia melawan .

Pemain berusia 32 tahun itu turun selama 90 menit kala tim tuan rumah mengalahkan Kolombia dengan skor 2-1 dan sekarang jadi calon kuat untuk menghadapi laga semifinal menghadapi minggu depan.

Pelatih mempercayai kinerja saya, memberikan saya kesempatan dan saya harap saya bisa membayarnya. Namun prioritas paling utama di sini adalah maju ke babak berikutnya dan saya senang kami melakukannya, tutur Maicon pada Fox Sports.

Ini sedikit sulit, namun ketika semuanya untuk tim nasional, tidak pernah ada jaminan tim inti. Kami akan menunggu pelatih membuat keputusan - ia akan tahu siapa di antara kami yang siap untuk pertandingan berikutnya, tutupnya.

Gol kemenangan Brasil dicetak oleh Thiago Silva dan David Luiz. [initial]

 (fox/rer)