Digosipkan Cabut, Amad Diallo Bakal Bertahan di Manchester United
Serafin Unus Pasi | 31 Januari 2024 21:47
Bola.net - Rumor Amad Diallo meninggalkan Manchester United di deadline day bursa transfer kali ini nampaknya tidak akan jadi kenyataan. Sang winger dipastikan akan bertahan di Manchester United.
Diallo merupakan salah satu pemain berbakat yang dimiliki Manchester United. Namun sang winger musim ini masih minim mendapatkan kesempatan bermain di tim utama Setan Merah.
Beredar kabar bahwa Diallo akan pindah klub di deadline day bursa transfer Januari 2024. Ada beberapa klub yang berminat memboyong pemain Timnas Pantai Gading itu, salah satunya adalah Sunderland.
Manchester Evening News mengklaim bahwa Diallo tidak akan berpindah klub. Ia akan bertahan di Manchester United hingga musim 2023/2024 berakhir.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pemain Penting
Menurut laporan tersebut, Erik Ten Hag sendiri yang meyakinkan Diallo untuk bertahan di Manchester United.
Ia menilai sang winger punya talenta yang besar. Sehingga ia bisa memberikan dampak yang besar bagi Setan Merah.
Itulah mengapa sang manajer meminta Diallo untuk tetap bertahan di Old Trafford hingga musim 2023/2024 berakhir.
Janjikan Jam Bermain
Laporan yang sama juga mengklaim bahwa Erik Ten Hag berjanji akan memberikan jam bermain untuk sang winger.
Ini disebabkan ada dua slot kosong di sektor sayap kanan MU. Jadon Sancho dipinjamkan MU ke Borussia Dortmund, sementara Facundo Pellistri juga dilepas ke Granada.
Alhasil ada ruang bagi Diallo untuk unjuk gigi bersama tim Setan Merah, di mana ia akan bersaing langsung dengan Antony untuk menjadi starter.
Laga Berikutnya
Diallo sendiri berpotensi mendapatkan menit bermain dalam waktu dekat ini.
Ia bisa dilibatkan saat Manchester United berhadapan dengan Wolverhampton Wanderers, Jumat (2/2/2024).
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Masih Betah di MU, Casemiro Tepis Kabar Pindah ke Arab Saudi
Liga Inggris 30 Januari 2024, 22:30 -
Mau Hojlund Gacor, Winger-winger MU Diminta Tidak Egois!
Liga Inggris 30 Januari 2024, 19:00 -
Agen Bantah Antony Bakal Cabut ke Arab Saudi
Liga Inggris 30 Januari 2024, 18:40 -
Marcus Rashford Hancurkan Karirnya Sendiri!
Liga Inggris 30 Januari 2024, 18:20
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40