Diego Costa: Saya Masih Harus Adaptasi Dengan Spanyol

Editor Bolanet | 5 September 2014 21:20
Diego Costa: Saya Masih Harus Adaptasi Dengan Spanyol
Diego Costa (c) ist
- Striker , Diego Costa mengungkapkan bahwa dirinya sangat mengidamkan untuk mencetak gol bagi . Dirinya pun menegaskan butuh waktu untuk memperbaiki diri di level internasional.

Costa memang mampu menjadi predator tajam di dalam kotak penalti saat bersama klubnya. Buktinya, dalam tiga laga Premier League bersama Chelsea, Costa sukses mencetak empat gol.

Namun ketajaman tersebut tampaknya tak menular saat dia bermain di level internasional bersama Spanyol. Terbaru, Costa gagal mencetak gol saat La Furia Roja takluk 0-1 dari Prancis di laga uji coba.

Saya benar-benar ingin mencetak gol bersama Spanyol. Pemain kami adalah untuk menguasai bola lebih lama. Saya sadar bahwa saya harus beradaptasi dengan hal itu, ujarnya kepada Marca.

Semuanya berjalan baik bagi saya di Chelsea, dan itu yang mendorong saya untuk terus meningkatkan diri, tandasnya. (mrc/dzi)