De Gea Blunder, Kepa: Saya Siap Bermain
Asad Arifin | 17 Juni 2018 23:34
Bola.net - - Kepa Arrizabalaga tidak merasa bahwa dirinya hanyalah penjaga gawang kedua di Timnas Spanyol pada Piala Dunia 2018. Kepa pun menegaskan kesiapannya untuk bermain jika tenaganya memang dibutuhkan.
Posisi Kepa memang tengah dalam sorotan menyusul blunder yang dilakukan oleh David De Gea pada laga melawan Portugal lalu.
Setelah tampil memukau bersama Athletic Bilbao, Kepa dinilai layak untuk berada di bawah mistar gawang La Roja. Apalagi, jika menilik penampilan De Gea yang tiga kali harus memungut bola dari gawang pada laga kontra Portugal.
Kepa Siap Tampil
“Saya merasa sebagai penjaga gawang yang penting, sama seperti semua pemain lain yang berada di grup ini,” ucap Kepa dikutip dari Marca.
“Semua pemain yang berada di tim ini layak untuk bermain sejak menit awal san kami siap bermain. Pada sesi latihan kami mencoba membuat kesulitan bagi pelatih dan itu adalah untuk kebaikan bagi tim nasional,” tegas Kepa.
Hubungan dengan De Gea
“Kami sudah saling bekerja sama untuk tim nasional lebih dari satu tahun. Kami bekerja sangat baik dan kami juga memiliki hubungan yang baik di dalam dan di luar lapangan. Itu adalah hal yang luar biasa,” kata Kepa.
“Kami menciptakan kompetisi yang baik untuk tim nasional,” tandasnya.
Jika Juara Piala Dunia?
“Saya tidak tahu apa yang akan saya lakukan jika menjadi juara, jujur saja. Tapi, itu akan menjadi sebuah mimpi yang menjadi kenyataan,” tutup Kepa.
Simak Video Menarik Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dikritik, De Gea: Saya Tidak Membunuh Siapa Pun
Piala Dunia 16 Juni 2018, 16:30 -
Costa: Tugas Saya Adalah Membungkam Para Pengkritik!
Piala Dunia 16 Juni 2018, 16:00 -
Bikin Blunder, De Gea Minta Maaf
Piala Dunia 16 Juni 2018, 15:20 -
Fernando Santos Angkat Topi Atas Performa Cristiano Ronaldo
Piala Dunia 16 Juni 2018, 15:00 -
Hierro: Portugal Beruntung Memiliki Cristiano Ronaldo
Piala Dunia 16 Juni 2018, 12:40
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39