Daftar Pemain Cedera Grup E jelang Pembukaan Piala Dunia 2022
Gia Yuda Pradana | 20 November 2022 02:33
Bola.net - Piala Dunia 2022 Qatar akan dibuka pada hari Minggu, 20 November 2022. Pertandingan pertama dari Grup E akan dimainkan pada hari Rabu, 23 November 2022.
Kondisi setiap tim tidak sama. Ada yang bisa full team untuk laga pertama, tetapi ada pula yang pemainnya masih cedera maupun yang masih dalam proses pemulihan.
Siapa saja yang pasti absen di laga pertama, juga siapa saja yang kondisinya masih tanda tanya? Dirangkum dari berbagai sumber, berikut kabar terkini tiap tim dari Grup E.
KABAR TIM GRUP E
Jerman
Kiper Marc-Andre ter Stegen melewatkan laga pemanasan kontra Oman beberapa waktu lalu akibat sakit, sementara bek Lukas Klostermann hanya main 34 menit di laga tersebut. Dua pemain itu sepertinya diragukan untuk laga pertama lawan Jepang.
Jepang
Sempat absen dua bulan akibat cedera lutut, striker Takuma Asano telah kembali beraksi saat Jepang beruji coba dengan Kanada pada 17 November 2022 lalu. Sementara itu, Kaori Mitoma (sakit), Wataru Endo (sakit), dan Hidemasa Morita (cedera betis) tak ambil bagian dalam laga itu karena fokus pemulihan.
Spanyol
Pada 18 November 2022 kemarin, bek Jose Gaya meninggalkan setelah mengalami cedera engkel dalam latihan. Posisinya kemudian digantikan oleh Alejandro Balde. Untuk laga pertama kontra Kosta Rika nanti, Koke, yang sempat mengalami cedera paha pada pertengahan Oktober lalu, sudah berlatih penuh dan siap untuk tampil sebagai starter.
Kosta Rika
Tak ada pemain cedera di skuad Kosta Rika. Namun, jika ada satu yang dicemaskan, maka itu adalah match fitness sang kiper Keylor Navas. Setelah tersisih oleh Gianluigi Donnarumma di PSG, Navas belum sekali pun memainkan laga kompetitif bersama klubnya sejak Juni 2022 lalu.
JADWAL MATCHDAY 1 GRUP E
Rabu, 23 November 2022
20:00 WIB Jerman vs Jepang - Khalifa International Stadium
23:00 WIB Spanyol vs Kosta Rika - Al Thumama Stadium
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
KLASEMEN PIALA DUNIA 2022 GRUP E
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Daftar Pemain Cedera Grup A jelang Pembukaan Piala Dunia 2022
- Daftar Pemain Cedera Grup B jelang Pembukaan Piala Dunia 2022
- Daftar Pemain Cedera Grup C jelang Pembukaan Piala Dunia 2022
- Daftar Pemain Cedera Grup D jelang Pembukaan Piala Dunia 2022
- Galeri Kedatangan Cristiano Ronaldo di Qatar: Senyum Ramah Ketika Diajak Foto Fans!
- Rooney Yakin Pemain Ini Bisa Selamatkan Karier Maguire di MU
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
8 Tim dengan Kedalaman Skuad Paling Mengerikan di Piala Dunia 2022, Calon Kuat Juara!
Piala Dunia 19 November 2022, 14:41 -
5 Pemain 'Termahal' Timnas Spanyol di Piala Dunia 2022
Piala Dunia 18 November 2022, 21:36 -
Brasil dan Argentina Dijagokan Juarai Piala Dunia 2022
Piala Dunia 18 November 2022, 21:23 -
Wow! David De Gea 'Dipensiunkan Dini'dari Timnas Spanyol?
Piala Dunia 18 November 2022, 18:10
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39